Bukan Stroke, Samuel Zylgwyn Pernah Alami Wajah Lumpuh Sebelah Karena Bell's Palsy, Pemicunya Ternyata Bisa Karena Kebiasaan Remeh Ini

By Amelia Pertamasari, Senin, 21 November 2022 | 19:10 WIB
Samuel Zylgwyn pernah mengidap penyakit Bell's Palsy yang disebabkan karena hal ini. (Kolase dari Kompas)

SajianSedap.com - Belakangan ini banyak orang membicarakan penyakit Bell's Palsy setelah ramai pengguna media sosial mengungkap mengidap penyakit ini.

Banyak orang mengira Bell’s palsy sebagai stroke karena sama-sama menimbulkan gejala lumpuh.

Sebenarnya, penyakit ini menyerang saraf wajah, sehingga membuat penderitanya mengalami kelemahan pada otot wajah, namun sifatnya sementara.

Salah satu publik figur yang juga pernah mengalami penyakit ini adalah Samuel Zylgwyn.

Ia mengaku terkena Bell’s Palsy sekitar tahun 2010. Pada saat itu Samuel memiliki kegiatan yang sangat padat dan cukup melelahkan mulai dari syuting stripping, MC, hingga olahraga.

Samuel mengaku kerap pulang pukul 2 pagi setelah menyelesaikan syuting strippingnya.

Sampai pada suatu pagi saat sikat gigi, mulutnya tak bisa mengatup dengan baik sehingga saat berkumur, air keluar terus menerus.

Namun ia masih tidak menyadari bahwa itu Bell’s Palsy dikarenakan keadaan wajahnya masih terlihat normal.

Samuel pun masih sempat untuk sarapan dan saat minum mulutnya masih tak bisa mengatup.

Dengan keadaan seperti itu, Samuel tetap pergi ke lokasi syuting yang terletak di Cibubur, Jakarta Timur.

Di lokasi, ia bercengkrama dengan para staf dan tertawa namun mulut sebelah kirinya miring dan tak kembali ke keadaan semula.

Baca Juga: Andien Aisyah Sampai Harus Operasi Karena Kanker Payudara di Usia Muda, Ternyata 5 Makanan Enak Ini Bisa Jadi Penyebabnya, Kaum Hawa Wajib Catat!