Belajar Dari Tragedi Gempa Di Cianjur, Ini Dia 9 Barang yang Wajib Ada Di Dalam Tas Siaga Bencana untuk Bertahan Hidup

By Gusthia Sasky T, Selasa, 22 November 2022 | 16:10 WIB
Belajar dari gempa cianjur, mari siapkan tas siaga bencana untuk bertahan hidup. (Kompas)

Tas siaga bencana yang sudah Anda siapkan harus disimpan di tempat aman dan mudah dijangkau.

Baca Juga: Baru 6 Jam Buka Donasi Korban Gempa dan Banjir, Artis ini Sukses Mengumpulkan Sampai Rp 1 Miliar!

Setelah membaca penjelasan di atas apakah Anda sudah siapkan tas siaga bencana?

Kalau sudah bagus sekali!

Tapi jangan dulu bergembira.

Sebab tas siaga bencana yang Anda siapkan akan sia-sia kalau Anda gak tahu gimana cara menyelamatkan diri dari gempa.

Hingga saat ini masih banyak orang yang gak tahu cara menyelamatkan diri dari gempa ya.

Hal tersebut bisa dilihat dari banyaknya korban jiwa di gempa Cianjur.

Agar Anda dan keluarga bisa terhindar dari hal buruk tersebut, baiknya Anda segera lakukan hal ini ketika gempa terjadi.

Kembali dilansir dari Kompas.com, jika Anda berada di dalam rumah, sekolah, kantor, atau gedung bertingkat, lakukan hal berikut:

1. Guncangan akan terasa beberapa saat. Selama gempa terjadi, selamatkan diri Anda dengan berlindung di bawah meja yang kokoh untuk menghindari benda-benda yang jatuh. Hindari berada dekat jendela kaca. Jika gempa sudah berhenti, segera keluar gedung.

2. Jika sedang memasak, matikan kompor segera dan cabut segala peralatan elektronik yang sedang dipakai. Ini bisa membantu mencegah kebakaran.

3. Jika berjalan keluar rumah, hati-hati pecahan kaca atau material lain yang mungkin berada di jalur Anda keluar. Berjalanlah sambil melindungi kepala dan segera menuju area terbuka.

Baca Juga: Belum Hilang Virus Corona, Kini Indonesia Dihadapkan Masalah Baru! Gus Robin: 'Akan Ada Letusan Gunung yang Besar Hingga Gempa Bumi'

4. Jangan gunakan lift. Gunakanlah tangga darurat. Jika ketika terjadi gempa Anda sedang berada di dalam lift, segera pencet tombol darurat dan hubungi pengelola gedung melalui interphone.

Jika ketika gempa bumi Anda berada di dalam mobil, berikut upaya penyelamatan diri yang perlu Anda lakukan:

1. Sebisa mungkin jauhi persimpangan, pinggirkan mobil Anda ke kiri jalan, dan berhentilah.

2. Ikuti instruksi petugas dengan memperhatikan lingkungan sekitar.

Nah belajar dari tragedi gempa di Cianjur, baiknya segera Anda siapkan tas siaga bencana dan pahami betul langkah menyelamatkan nyawa ketika gempa agar Anda bisa menyelamatkan nyawa Anda serta keluarga bahkan orang sekitar Anda.

Baca Juga: Berita Terpopuler Hari Ini, Gempa Di Jakarta dan Bandung Sampai Artis yang Bikin Dipo Latief Tidak Berkedip Saat Makan