Jangan Asal Ikut Tren, Meski Disebut Ampuh Turunkan Berat Badan, Diet Buah dan Sayur Bisa Datangkan Bahaya Ini, Ngeri

By Marcel Mariana, Selasa, 29 November 2022 | 08:10 WIB
Diet buah dan sayur tidak selamanya sehat malah bisa datangkan bahaya (kompas)

Sajiansedap.com - Setiap orang pasti mendambakan tubuh ideal dan sehat.

Salah satu caranya adalah dengan melakukan diet.

Atau bisa juga melakukan olah raga rutin.

Tapi ternyata diet tidak boleh dilakukan secara sembarangan loh.

Jika sembarangan maka akan sangat merugikan untuk tubuh.

Bahkan buat anda harus berakhir di rumah sakit.

Jangan mau habis biaya besar ke rumah sakit.

Usut punya usut, jika kita lakukan diet buah dan sayur ternyata bisa berikan dampak buruk bagi kesehatan.

Kok bisa ya?

Mari kita simak bersama ulasan lengkap berikut ini.

Jangan sampai anda telat tahu dan menyesal seumur hidup ya!

Baca Juga: Pos Bloc Review, A Creative Space Rebranded From A Century-Old Post Office

Bahaya Lakukan Diet Buah dan Sayur

Spesialis Gizi Dermalicious, dr Christopher Andrian, M.Gizi SpGK mengatakan, cara diet dengan tidak makan sama sekali hanya makan buah sayur bisa berdampak buruk.

Alih-alih menurunkan berat badan, diet 'sembarang' ini bisa memicu gangguan kesehatan.

"Seseorang bisa mengalami defisiensi protein yang akan berdampak rambut rontok," kata Christopher di sela-sela peluncuran program Slimming dengan kombinasi makanan sehat dengan treatment yang bernama Dermalicious + Mesoline Fat yang diadakan Dermaster Clinik Indonesia di Jakarta belum lama ini.

Spesialis Gizi Dermalicious, dr Christopher Andrian, M.Gizi SpGK (tengah) saat peluncuran program Slimming dengan kombinasi makanan sehat dengan treatment yang bernama Dermalicious + Mesoline Fat yang diadakan Dermaster Clinik Indonesia di Jakarta belum lama iniDermaster Clinik Indonesia juga sekaligus memperkenalkan treatment terbarunya yaitu “Hydrafacial Keravive”.

Untuk itu, kata dia perlu ada perubahaan persepsi masyarakat bahwa diet itu tidak selalu harus makan-makanan dengan porsi yang sedikit dengan rasa yang tidak enak.

"Yang benar adalah lebih ke komposisi makanan dengan komposisi seimbang, tetap enak dengan porsi yang mengenyangkan namun memiliki kalori yang lebih kecil," kata Christopher.

"Ketika pola makan ini sudah menjadi kebiasaan hidup seseorang maka hal ini akan berdampak juga bagi kesehatan tubuhnya,” katanya.

Makanan Ringan yang Bikin Diet Gagal Total

1. Keripik

Selama ini banyak yang menganggap keripik tidak berpengaruh banyak terhadap berat badan.

Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Grilled Chicken Sandwich, Menu Bekal Dan Sarapan Ala Western Praktis

Sebab, keripik punya bentuk yang pipih dan tipis.

Selain itu, keripik biasanya tidak mengandung gula.

Namun, keripik ternyata menjadi cemilan yang harus Anda jauhi saat diet, lo.

Khususnya keripik kentang.

Sebab, keripik kentang diam-diam mengandung kalori yang sangat tinggi.

Soalnya, keripik kentang diolah dengan cara digoreng.

2. Kue kering

Kue kering seperti nastar, kastangel, dan cookiea juga wajib Anda waspadai.

Sebab, makanan ringan yang mungil ini mengandung gula yang tinggi.

Selain gula, kue kering juga dibuat dengan berbagai macam tepung.

Mentega juga sangat berbahaya kalau dikonsumi oleh Anda yang sedang diet.

Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Dadar Spagheti Ini Wajib Hadir Untuk Bekal Atau Sarapan Istimewa Nanti

Belum lagi kalau kue keringnya diberi tambahan topping, seperti cokelat, keju, atau selai-selai.

3. Es krim

Yang terakhir adalah es krim.

Makanan enak satu ini juga bisa jadi petaka kalau dikonsumsi saat diet.

cuma modal es krim bisa berikan dampak diet gagal

Apalagi kalau es krim yang Anda makan adalah es keim vanilla.

Sebab, es krim dibuat dari bahan-bahan yang punya kalori tinggi.

Seperti gula, tepung, susu, dan bahan tambahan lain. Bahan-bahan di atas diketahui bisa bikin berat badan Anda naik drastis.

Baca Juga: Belum Ada Setahun Sudah Buluk, Ternyata 3 Hal Sepele Ini Bikin Jeans Jadi Cepat Pudar dan Rapuh, Apa Saja?

 

Artikel telah ditayangkan di tribun kesehatan dengan judul, Pakar Gizi Ungkap Bahaya Diet Hanya Konsumsi Buah dan Sayur