Nikita Mirzani Blak-blakan Akui Implan Payudara, Kenali Sederet Risiko yang Bisa Terjadi Kalau Masih Nekat Melakukannya

By Hani Arifah, Rabu, 30 November 2022 | 12:45 WIB
Risiko implan payudara seperti yang dilakukan Nikita Mirzani. (Kompas.com)

SajianSedap.com - Perubahan fisik Nikita Mirzani hingga kini masih sering jadi omongan netizen.

Terutama soal payudaranya yang terlihat lebih kencang dan berisi.

Nikita Mirzani diketahui melakukan operasi untuk mendapatkan payudara kencang dan berisi tersebut.

Yakni dengan memasang implan di payudaranya.

Hal tersebut bukan rahasia lagi lantaran Nikita Mirzani membeberkan sendiri.

Bahkan, secara terang-terangan ia mengaku tak hanya melakukan sekali.

Lewat kanal YouTube Deddy Corbuzier, Nikita Mirzani alias Niki mengaku telah melakukannya empat kali.

Rupanya, Nikita Mirzani punya alasan yang menarik soal keputusannya tersebut.

"Baru operasi, kalau operasi (payudara) sudah ke-4 lah," kata Nikita Mirzani dikutip Grid.ID dari kanal YouTube Deddy Corbuzier.

Keputusannya menjalankan operasi payudara adalah merekonstruksi payudaranya.

Payudara Nikita mengalami perubahan akibat proses menyusui untuk ketiga anaknya.

Baca Juga: Belajar dari Nikita Mirzani yang Sempat Kesakitan saat Alami Radang Usus Buntu, Deretan Makanan Enak Inilah yang Jadi Penyebabnya

"Kan Niki udah punya anak tiga kali, operasi, kendur, operasi. Kan Niki ASI esklusif selalunya. Kayak anak pertama dua tahun setengah, anak kedua satu tahun enam bulan, anak ketika satu tahun satu bulan," sambungnya.

Nikita merasa operasi payudara adalah cara dia mencintai tubuhnya sendiri.

Jika ada sesuatu yang harus diperbaiki, Nikita tidak ragu untuk melakukan operasi.

"Jadi mengalami kekenduran, Niki cinta sama badan Niki, ketika Niki cinta sama badan Niki ya apa yang harus dibenerin ya dibenerin," kata Niki lagi.

Dia pun masa bodoh dengan komentar orang lain terkait keputusannya memperbaiki bentuk payudaranya.

Dia mengatakan tindakan operasi bukanlah karena dia tidak mensyukuri pemberian Tuhan.

Malah memperbaiki bentuk payudara adalah cara Nikita menjaga pemberian Tuhan.

"Terserah orang mau bilang apa, bukan engga terima (pemberian Tuhan), justru Niki terima makanya gue perbaiki," tandasnya.

Rupanya, Nikita Mirzani bukan satu-satunya artis yang melakukan operasi payudara.

Dinar Candy pun melakukan hal serupa lantaran terinspirasi oleh Nikita Mirzani.

"Gara-gara Kak Nikita Mirzani, aku masuk Tb hostnya Melaney Ricardo ada Nikita Mirzani. Jadi Kak Niki suka telanjang-telanjang gitu di ruangan, terus aku tanya, 'aduh kok payudaranya bisa bulet gitu kak?' 'Iya, ini dioperasi, coba kamu juga dioprasi, nggak sakit tahu,'" cerita Dinar Candy saat dikutip Grid.ID di YouTube Adiez Gilang, Kamis (29/10/2020).

Baca Juga: Nikita Mirzani Alami Saraf Kejepit saat Tidur di Rutan, 4 Makanan ini Sebaiknya Dihindari Supaya Kondisinya Gak Makin Parah

Akhirnya Dinar Candy pun memutuskan untuk melakukan operasi implan payudara senilai puluhan juta.

"Ini operasi di Indonesia, tapi yang ngerjain dokter Korea, habis Rp 80 juta," ungkap Dinar Candy.

Dinar Candy mengungkapkan bahwa implan payudara yang dilakukannya tersebut aman untuk kesehatan.

Dinar Candy ngaku lakukan operasi payudara gegara terinspirasi Nikita Mirzani

"Kan aku 2013 implan, jadi ada implan dari Jerman, itu bisa seumur hidup. Dulu kalau udah 10 tahun harus ganti. Bisa dibuka lagi, yang implan di dokter aku bisa menyusui," ungkap Dinar Candy.

Kendati demikian, Dinar Candy mengaku bahwa dirinya merasa kesakitan saat melakukan operasi payudara.

Kebanyakan wanita memutuskan untuk memasang implan gegara payudaranya sudah mengendur.

Seperti yang dialami Niki, ia juga merasa payudaranya kendur usai menyusui.

Namun, rupanya penyebab payudara kendur bukan cuma menyusui saja, lo.

Melansir dari Kompas.com, ada beberapa penyebab payudara kendur yang tidak banyak orang tahu. 

Seperti misalnya ukuran payudara yang terlalu besar sehingga mengguncang ketika bergerak.

Ditambah lagi kalau ukuran bra yang dipakai tidak sesuai.

Baca Juga: Ngilu Nikita Mirzani Operasi Miss V Supaya Balik Perawan, Ternyata Miss V Bisa Rapat bak Gadis Lagi Cuma Modal Bawang Putih! Suami Dijamin Lengket

Selain itu, kebiasaan tidur tengkurap juga menjadi salah satu penyebab payudara kendur yang jarang orang tahu.

Kemudian, payudara yang kendur biasanya terjadi pada orang yang punya penyakit tertentu, misalnya seperti TBC.

Untuk mendapatkan payudara yang kencang dan berisi, sebenarnya Anda tidak perlu sampai memasang implan.

Sebab, melansir dari GridHealth.ID, ada makanan-makanan yang bisa bikin payudara Anda kencang dan berisi.

Misalnya makanan yang berasal dari tumbuhan.

Seperti sayuran segar, kacang-kacangan, dan biji-bijian.

Selain itu, ada pula lauk yang bisa Anda santap secara rutin supaya payudara lebih kencang dan berisi.

Seperti seafood, daging ayam, dan daging tanpa lemak.

Anda juga bisa melakukan perawatan sederhana di rumah, seperti memakai masker dari bahan alami.

Melansir dari Kompas.com, ada beberapa masker alami yang bisa Anda gunakan untuk mengencangkan.

Telur bisa dimanfaatkan untuk mengencangkan payudara.

Mulai dari masker mentimun dan putih telur, yogurt dan putih telur, pisang, kacang panjang, hingga kentang.

Baca Juga: Tolong Ingatkan Para Istri, Nikita Mirzani Sampai Organ Vitalnya Terasa Sakit karena Usus Buntu, Hentikan Kebiasaan ini Kalau Masih Sayang Keluarga

Anda tinggal jadikan bahan-bahan di atas sebagai pasta saja, kemudian oleskan setiap malam.

Soalnya, pemasangan implan seperti yang dilakukan Nikita Mirzani dan Dinar Candy cukup berisiko.

Ini dia sederet risiko yang harus diketahui sebelum memutuskan pasang implan payudara.

Melansir dari Kompas.com, menjalani operasi implan payudara bisa memiliki beberapa risiko kesehatan, terutama apabila tidak dikerjakan dokter yang berpengalaman, seperti: 

- Payudara terasa sakit

- Perubahan atau rasa tidak nyaman di puting dan payudara

- Pembentukan dan pengerasan jaringan parut di sekitar implan

- Payudara berdarah

- Infeksi payudara

- Masalah dengan ukuran atau bentuk implan yang membuat payudara tidak simetris

- Di beberapa kasus yang jarang, terbentuk limfoma sel besar anaplastik

- Implan payudara pecah atau bocor

Jika implan payudara saline pecah, implan akan langsung mengempis dan bentuk payudara seketika berubah.

Tubuh akan menyerap larutan garam yang bocor tanpa risiko kesehatan, tetapi pasien tetap perlu operasi pengangkatan cangkang silikon.

Jika implan payudara silikon pecah, pasien bisa saja tidak langsung menyadarinya karena gel silikon akan terperangkap di jaringan fibrosa di sekitar implan.

Implan payudara silikon pecah ini dapat membuat payudara sakit, terasa tebal, serta perubahan bentuk payudara.

Jika ada kejadian seperti ini, dokter biasanya merekomendasikan operasi pengangkatan implan payudara.

Baca Juga: Tolong Dong Wanita Se-Indonesia Segera Sadar, Belajar dari Nikita Mirzani yang Mau Kencing Harus Tahan Sakit, Jangan Lagi Tambah Bahan ini Ke Dalam Bakso

Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Jalani Operasi Payudara Keempat karena Kendur Usai Berikan ASI Ekslusif Jadi Cara Nikita Mirzani Menjaga Pemberian Tuhan dan Kompas.com dengan judul Kenali Apa itu Implan Payudara, Jenis, Prosedur, dan Risikonya