Resep Bekal Sekolah : Resep Nasi Toping Ayam Telur Kochujang, Hidangan Dengan Nuansa Korea Untuk Bekal Spesial Besok

By Dwi, Selasa, 6 Desember 2022 | 21:00 WIB
Resep Nasi Toping Ayam Telur Kochujang Ini Bisa Jadi Pilihan Utama Untuk Resep Bekal Sekolah Besok (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Nasi Toping Ayam Telur Kochujang, hidangan nikmat dengan nuansa Korea ini bisa jadi inspirasi resep bekal spesial besok.

Buah hati pun tak bakal menolak ketika kita sajikan Resep Nasi Toping Ayam Telur Kochujang enak ini sebagai resep bekal sekolahnya.

Tertarik untuk membawakan resep bekal sekolah untuk buah hati dengan mencontek Resep Nasi Toping Ayam Telur Kochujang enak ini?

Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Ikan Selar Bumbu Kecap, Menu Bekal Serba Ikan yang Tak Bikin Kantong Jebol

Waktu: 45 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:400 gram nasi putih hangat1/2 buah bawang bombay, iris panjang3 siung bawang putih, cincang halus150 gram dada ayam fillet, potong panjang3 butir telur, kocok lepas5 batang caisim, potong-potong5 butir bakso ikan, potong 2 bagian, iris5 butir bakso sapi, potong 2 bagian, iris2 sendok makan kochujang1/4 sendok teh garam1/2 sendok teh gula pasir100 ml air1 batang daun bawang, iris miring1/2 sendok makan wijen sangrai, untuk taburan2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Nasi Toping Ayam Telur Kochujang:

1. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.

2. Sisihkan di pinggir wajan. Tambahkan telur. Aduk sampai berbutir.

3. Masukkan caisim dan bakso. Aduk sampai layu.

4. Tambahkan kochujang, garam, dan gula. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai matang.