Tips Membersihkan Sarung Tangan Karet untuk Mencuci Piring, 1 Bahan Saja Bisa Hilangkan Bau dan Kuman!

By Ulfa, Jumat, 9 Desember 2022 | 06:10 WIB
Simak tips membersihkan sarung tangan karet untuk cuci piring berikut ini (RapidEye/ Getty Images/iStockphoto)

SajianSedap.com - Apakah Sase lovers sudah tahu tips membersihkan sarung tangan karet untuk mencuci piring?

Nah, agar terhindar dari kuman dan tak bau, simak tips membersihkan sarung tangan karet untuk mencuci piring berikut ini, yuk!

Karena tips membersihkan sarung tangan karet untuk cuci piring ini hanya membutuhkan satu bahan saja, loh.

Ya, sekarang ini banyak ibu-ibu yang beralih menggunakan sarung tangan untuk mencuci piring, alih-alih menggunakan spons.

Karena sarung tangan karet ini selain buat tangan tak basah dan keriput, juga bisa digunakan dalam jangka waktu lama.

Tapi, banyak yang tak memperhatikan kebersihan sarung tangan cuci piring ini, nih.

Tips Bersihkan dan Hilangkan Bau pada Sarung Tangan Karet

Karena percaya atau tidak, sarung tangan pencuci piring Anda memang perlu dibersihkan.

Lagi pula, kita memasukkan tangan ke dalamnya, jadi kita ingin memastikannya itu tidak kotor.

Selain itu, bagian dalam sarung tangan yang hangat dan lembap merupakan tempat berkembang biak yang sempurna bagi berbagai jenis kuman.

Jadi, belajar cara membersihkan sarung tangan karet seperti dilansir dari merrymaids.com, yuk!

Yang Anda butuhkan hanyalah sabun yang ringan, seperti sabun pencuci piring.

Baca Juga: Ternyata Jangan Langsung Dipakai, Hilangkan Bau Besi pada Oven Baru dengan Cara Ini, Kue Jadi Tak Bau Langu