SajianSedap.com - Siapa sih yang nggak kenal buah dengan kulit luar berwarna pink ini.
Buah naga menjadi salah satu buah yang banyak digemari, baik orang dewasa maupun anak-anak.
Rasanya memang cukup manis dan gampang dikunyah.
Tapi nggak semua buah naga punya rasa yang manis lho.
Biar tidak bingung lagi, SajianSedap punya tipsnya untuk Anda.
Pasti buah naga yang dibeli setelah ini manis semua.
Cara Memilih Buah Naga Manis Tanpa Dibuka
1. Lihat kulit luarnya
Pertama yang harus dilakukan yaitu memeriksa kulit luar buah naga.
Biasanya kulit buah naga ada 2 macam warna.
Buah naga berwarna merah muda cerah atau emas tua.
Carilah kulit yang berwarna merata.