Ternyata Bukan di Rak Dapur, Begini Cara Menyimpan Kacang Mete Supaya Tak Bau Tengik Selama Setahun, untuk Stok Lebaran!

By Idam Rosyda, Jumat, 9 Desember 2022 | 19:40 WIB
cara memyimpan kacang mete (freepik)

SajianSedap.com - Kacang mete, salah satu jenis kacang yang kerap menjadi buruan.

Kacang satu ini dihasilkan dari buah mete.

Pada setiap buahnya ada kacang mete yang tumbuh.

Tak heran jika kacang mete jadi salah satu kacang dengan harga yang cukup mahal mengingat kacang satu ini hanya ada satu buah dalam setiap buahnya.

Nah mengingat harganya yang mahal, Anda sebaiknya tidka sembarangan saar menyimpannya.

Sama seperti jenis lain, menyimpan kacang mete sebaiknya tidak asal.

Alih-alih awet, kacang mete yang Anda simpan akan berbau tengik.

Cara Menyimpan Kacang Mete

Jika sudah berbau tengik bisa terbuang percuma

Dikutip dari ShareCare, saat membeli kacang mete kemasan, pilih toples atau kaleng kemasan vakum daripasa kemasan plastik.

Jenis kemasan ini akan membantu mereka tetap segar lebih lama.

Periksa untuk memastikan tidak ada bukti kelembaban atau serangga.

 Baca Juga: Tips Menyimpan Kacang Tanah Supaya Tidak Bau Tengik dan Tahan Lama, Antigagal!

Jika sudah lembab biasanya kacang mete akan mudah berbau tengik dan berjambur.

Jika memungkinkan, cium kacang mete untuk memastikan tidak tengik.

Nah bagaimana dengan cara menyimpan kacang mete ini?Dikutip dari Food NDTV, kacang mete harus disimpan dalam wadah kedap udara.

Mereka dapat merusak pada suhu kamar.

cara menyimpan kacang mete agar tidak tengik

Didinginkan mereka bisa bertahan hingga enam bulan dan di dalam freezer, mereka bisa bertahan hingga satu tahun.

Nah jika Anda masih menyimpannya dalam wadah plastik di rak dapur Anda, sebaiknya segera pindahkan.

Hal ini senada seprti pernyataan Vandana R. Sheth dari nama Academy of Nutrition and Dietetics dikutip dari ShareCare.

Karena kandungan lemaknya yang tinggi, kacang mete menjadi cepat tengik terutama pada suhu ruangan.

Penting untuk menyimpannya dalam wadah kedap udara.

 Baca Juga: Trik Cepat Membuat Kacang Hijau Empuk, Cukup Rebus Selama 7 Menit, Cocok untuk Resep Bubur

Mereka akan bertahan hingga 6 bulan di lemari es dan 1 tahun di freezer.

Dengan mengonsumsi kacang mete berkualitas bagus, tentu saja Anda akan mendapatkan manfaatnya untuk tubuh.

Konsumsi kacang mete secara teratur dan terbatas dapat membantu menghindari penyakit darah.

Kacang mete kaya akan tembaga, yang berperan penting dalam menghilangkan radikal bebas dari tubuh.

Kekurangan tembaga dapat menyebabkan kekurangan zat besi seperti anemia.

Karenanya diet kita harus mengandung jumlah tembaga yang disarankan.

Dan kacang mete adalah sumber yang baik.

Baca Juga: Wah Gak Nyangka! Diam-diam Kacang Tanah Ampuh Obati Diabetes, Cara Mengolahnya Super Gampang