Antigagal! Ini Trik Mudah Membersihkan Karat pada Pisau Cuma Pakai Jeruk Nipis dan Garam

By Amelia Pertamasari, Selasa, 13 Desember 2022 | 07:10 WIB
Cara membersihkan karat pada pisau dapur dengan jeruk nipis dan garam. (Kompas)

SajianSedap.com - Pisau adalah satu benda penting yang ada di dapur untuk keperluan memasak.

Ini difungsikan untuk memotong berbagai bahan makanan, baik bumbu, sayur, buah, dan lainnya.

Karena bersentuhan langsung dengan makanan, maka kebersihan pisau harus benar-benar terjaga.

Jangan sampai pisau menjadi sarana penyebaran penyakit ke makanan yang kita konsumsi.

Misalnya saja noda karat yang bisa muncul jika pisau tidak dirawat dengan baik.

Pisau yang berkarat tentu akan berbahaya jika masih terus dipaksakan untuk dipakai memotong makanan.

Akhirnya mengganti pisau berkarat ini dengan pisau yang baru menjadi pilihan banyak orang.

Namun alih-alih menggantinya dengan pisau baru, karat pada pisau sebenarnya bisa dihilangkan.

Penasaran bagaimana caranya? Simak berikut ini selengkapnya.

Trik Membersihkan Karat pada Pisau Dapur

Untuk membersihkan karat pada benda logam di dapur, seperti pisau logam besi, manfaatkan 2 bahan di rak dapur yakni jeruk nipis dan garam.

Dilansir dari architecturaldigest, kombinasi jeruk nipis dan garam ampuh untuk mengatasi karat yang ada pada benda logam seperti pisau dapur.

Baca Juga: Cara Mudah Mencegah Saringan Logam Agar Tidak Berkarat, 3 Minggu Sekali Lakukan 1 Trik Ini