Satu Indonesia Salah Besar, Minum dari Botol Plastik Ternyata Tidak Menyebabkan Kanker, ini Alasannya

By Raka, Jumat, 16 Desember 2022 | 17:30 WIB
Kabar soal air kemasan menyebabkan kanker ternyata tidak benar (Freepik)

SajianSedap.com - Minum dari air kemasan sudah menjadi kebutuhan harian.

Walau sudah ada peringatan soal sampah plastik, meminum air kemasan dianggap lebih praktis.

Terutama bagi kita yang mendadak haus dan harus minum.

Sering kita mendengar kabar akan bahaya dari minum dari air kemasan.

Padahal itu semua tidak benar.

Aman Mengonsumsi Air Kemasan dari Botol Plastik

Melansir Cancer.org, selama bertahun-tahun, orang telah menyebarkan kabar yang mengklaim bahwa air minum dari botol plastik dapat menyebabkan kanker.

Terutama jika dibiarkan di dalam mobil, atau dibekukan dan digunakan kembali.

Tidak ada bukti ilmiah yang baik untuk mendukung soal kabar ini.

Banyak dari email-email ini memberikan peringatan kepada Universitas Johns Hopkins atau Pusat Medis Angkatan Darat Walter Reed, tetapi kedua institusi tersebut telah membantah keterlibatan apapun.

Email tersebut juga mengklaim bahwa memanaskan, membekukan, atau menggunakan kembali botol air plastik melepaskan bahan kimia dari plastik yang dapat menyebabkan kanker, termasuk dioksin.

Baca Juga: Langsung dari Kemenkes, Ini Arti Lingkaran Warna pada Bungkus Obat, Masing-masing Punya Arti Penting ini