Bikin Malu Kalau Ada Tamu, Cara Hilangkan Kerak Kuning di Kloset Cuma Pakai Air Rebusan Cuka dan Baking Soda, Langsung Rontok Sendiri

By Virny Apriliyanty, Minggu, 25 Desember 2022 | 16:40 WIB
Cara menghilangkan kerak kuning di toilet (express.co.uk)

SajianSedap.com - Kerak kuning di kloset memang bisa bikin malu.

Makanya, banyak orang mencari cara untuk menghilangkan kerak kuning di kloset ini.

Salah satu caranya adalah dengan membeli bahan kimia di pasaran.

Padahal, kerak kuning di kloset bisa hilang cuma pakai cuka dan baking soda, lo.

Campuran cuka dan baking soda ini betul-betul bisa bikin kerak rontok.

Anda pun harus coba di rumah.

Yuk, simak bersama.

Larutan Dapur untuk Membersihkan Kloset

Apakah ada cara yang lebih mudah untuk membersihkan kerak noda di kloset tanpa perlu repot menggosok-gosok?

Ternyata ada jawaban yang lebih simpel loh!

Kamu tinggal menggunakan cuka dan baking soda dalam campuran air siraman klosetmu!

Ternyata ada ramuan yang bisa membantu klosetmu bersih loh!

Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Kuning Membandel di Kloset Kamar Mandi, Cuma Pakai 2 Bahan, Ampuh Bikin Kinclong Lagi

Dilansir Tribunwow.com dari Brightside, begini caranya:

1. Panaskan segelas cuka sampai 40° C, lalu campurkan dengan baking soda.

2. Untuk 200 mililiter cuka, Anda memerlukan 1 sendok makan baking soda.

3. Tuangkan campuran yang dihasilkan ke dalam tangki toilet dan diamkan selama beberapa jam.

Cara membersihkan kerak di kloset.

4. Lebih baik lakukan langkah tersebut di malam hari saat kloset tak digunakan agar ramuannya tetap pada tangki cukup lama.

5. Lalu siram air ramuan tersebut seperti biasa setelah menggunakan kloset seperti biasanya.

6. Untuk memperbaiki hasilnya, Anda bisa mengulang prosesnya beberapa kali.

Setelah melakukan hal tersebut, kamu pasti bertanya-tanya, kenapa harus cuka?

Cuka sendiri memiliki banyak manfaat terkait "membersihkan" lewat kekuatan asamnya.

Berikut beberapa manfaat dari cuka ini:

Baca Juga: 4 Trik Ampuh Atasi Kloset Mampet, Gak Perlu Panik sampai Panggil Tukang Sedot WC

- Melarutkan kotoran atau kerak pada keramik

- Membersihkan bagian logam dari karat

- Bisa menguapkan dirinya sendiri, sehingga cuka menghilangkan bau tak sedap

- Melarutkan batu ginjal

- Membunuh bakteri shigella (agen penyebab disentri) dan E.coli.

Cara Alami Hilangkan Bau Di Kloset

Melansir dari Livspace, ada beberapa bahan alami yang bisa Anda gunakan untuk membersihkan kloset kamar mandi yang bau.

Lemon

Rasa lemon yang segar ternyata bukan cuma bisa menyegarkan mulut, namun juga kamar mandi yang bau.

Untuk menghilangkan bau dari kloset dengan lemon, Anda cukup mengiris lemon dan meletakkannya di kamar mandi.

Menaruh irisan lemon di kamar mandi bisa usir bau di kloset

Nantinya lemon akan menyerap bau dan memberikan sentuhan sedikit sitrat sebagai gantinya.

Jangan lupa untuk ganti lemon setiap minggu agar wanginya tetap terjaga ya.

Baca Juga: 3 Bahan untuk Rontokan Kerak Di Kloset, Sekali Coba Langsung Kinclong Kembali

Menariknya lagi, Anda juga bisa menggunakan lemon untuk memoles barang-barang di kamar mandi.

Cuka

Tidak hanya menghilangkan bau kamar mandi, cuka juga dapat membersihkan kotoran di toilet dan saluran air.

Selain itu, Anda juga dapat membuka filter keran yang tersumbat dengan bermodalkan cuka.

Caranya cukup dengan menyimpan cuka dalam mangkuk dan ganti setiap dua minggu untuk hasil yang efektif.

Bukan hanya itu, jika ada permukaan yang perlu digosok, maka Anda bisa mencoba campuran cuka dengan garam 4:1, contohnya, pintu kamar mandi yang kotor.

Baking soda

Baking soda memiliki sifat cepat larut dan abrasif, sehingga tak heran jika sering digunakan untuk menghilangkan bau, noda, serta minyak.

Cara menggunakannya pun mudah sekali Anda , cukup letakkan secangkir baking soda di rak atau di atas tangki penyiram.

Nantinya baking soda akan menetralkan bau kamar mandi.

Kelebihan lainnya dari baking soda adalah, mampu menghilangkan kotoran dan nat pada ubin lantai dan dinding.

Selain itu, karena alami dan tidak beracun, baking soda juga aman digunakan untuk rumah tangga bahkan di sekitar anak-anak dan hewan peliharaan.

Nah itu dia deretan cara serta bahan alami yang bisa Anda gunakan untuk usir bau di kloset.

Langsung praktikan ya Saselovers!