4 Cara Mematangkan Tomat dengan Cepat, Salah Satu Tipsnya Cukup Diletakkan di Tempat Ini Saja

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Kamis, 29 Desember 2022 | 16:10 WIB
Tomat bakal cepat matang kalau menggunakan tips mudah ini (Getty Image)

SajianSedap.comTomat menjadi salah satu buah yang sering kita konsumsi.

Apalagi tomat sering diolah menjadi beberapa hidangan.

Misalnya pasta tomat, saus tomat, dan sebagainya.

Selain itu, tomat juga enak jika dicampurkan dengan sayuran lainnya.

Namun pernahkah Anda membeli tomat yang belum terlalu matang?

Kalau iya, nggak perlu khawatir tomat bakal lama matangnya.

Anda bisa mempercepat tomat matang dengan cara berikut ini.

Cara Mematangkan Tomat dengan Cepat

1. Taruh di dekat jendela

Metode ini memang terlihat sangat asing, bahkan seperti tidak memberikan hasil.

Tapi ternyata anggapan ini salah besar lho.

Bahkan cara ini patut Anda coba di rumah.

Baca Juga: Tips Menyimpan Tomat untuk BBQ Supaya Tidak Berkerut, Dijamin Awet Sampai Malam Tahun Baru

Jendela menjadi salah satu tempat yang cocok untuk mematangkan tomat

Bagian rumah yang terkena sinar matahari langsung akan punya suhu lebih hangat.

Nah suhu hangat inilah yang akan mematangkan tomat dnegan cepat.

Caranya cukup tempatkan sisi batang tomat di bawah.

Tujuannya untuk mencegah agar tidak menggelinding atau memar.

2. Disimpan bersama pisang

Anda punya pisang atau buah lain yang mengandung etilen seperti apel?

Buah ini juga bisa mempercepat proses pematangan tomat.

Caranya cukup letakkan pisang dan tomat dalam 1 wadah.

Pastikan wadahnya jangan yang terlalu kedap udara ya.

Tempatkan di wadah kertas cokelat seperti biasa.

Baca Juga: Antigagal, Tips Menyimpan Tomat Sisa Potong Agar Tak Busuk dan Mengkerut

3. Tempatkan di wadah yang bukan kedap udara

Sebaiknya tempatkan tomat di wadah yang tidak kedap udara.

Anda bisa menggunakan kantong plastik berlubang, kantong kertas coklat, atau karton.

Selain itu, jauhkan dari tempat yang berangin dan punya suhu hangat.

Pastikan tomat membentuk satu tumpuk saja.

Jangan sampai menumpuk tomat satu sama lain ya.

Cara ini akan mematangkan tomat dengan cepat.

4. Menggantung tomat

Metode yang satu ini juga nggak kalah uniknya.

Anda tinggal menggantung saja tomat yang belum matang.

Kok bisa ya?

Baca Juga: Cara Membuat Sambal Goreng Tomat yang Sedap, Pakai Tips Ini Dijamin Awet Berminggu-minggu

Tentu saja bisa, Sase Lovers.

Tapi Anda harus mencabut sampai ke akarnya ya.

Setelah itu baru gantung tomat secara terbalik.

Selain itu, tempatkan tomat di tempat yang sejuk.

Sase Lovers bisa mengeceknya setiap hari.

Posisi seperti ini akan membuat tomat lebih cepat matang.

Dengan begini, nggak perlu harus beli tomat yang sudah matang lagi.

Bagaimana, gampang-gampang kan caranya?

Sekarang Sase Lovers bisa melakukannya di rumah.

Selamat mencoba ya.

Artikel ini pernah tayang di Masterclass dengan judul How to Ripen Tomatoes off the Vine

Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Risotto Daging Dan Tomat, Menu Serba Nasi Lezat Untuk Bekal yang Mudah Dibuat