Dicuci Pakai Air Keran Saja Gak Cukup! Lenyapkan Noda Darah Mens Ternyata Harus Ditabur Tepung ini, Hasilnya Setelah Kering Bikin Kaget

By Ulfa, Rabu, 4 Januari 2023 | 12:40 WIB
Simak berikut ini cara mudah lenyapkan noda darah bekas mens di pakaian atau selimut (Kolase www.teenvogue.com dan Shutterstock/Narsil)

SajianSedap.com - Selain kram, nyeri payudara, dan gejala terkait menstruasi atau haid lainnya, noda menstruasi adalah masalah umum yang sering dihadapi.

Bukan hanya celana dalam, noda darah haid tersebut bisa terkena ke selimut, pakaian, celana dan lain-lain.

Kalau tak buru-buru dibersihkan, noda bekas darah haid tersebut akan melekat dan sulit dibersihkan, nih!

Tapi, cara menghilangkan noda darah menstruasi ini juga tak boleh sembarangan, ya.

Karena ternyata tak cukup dengan air keran biasa, untuk menghilangkan noda darah haid tersebut harus ditaburi satu tepung ini!

7 Cara Tepat Hilangkan Noda Darah Haid di Kain

Melansir dari Thetealmango.com, Rabu (4/1/2023), simak langkah-langkah untuk menghilangkan noda bekas darah haid di pakaian beriktu ini:

1. Gunakan Air Dingin

Untuk noda, air dingin selalu menjadi solusi yang terbaik.

Kalau menggunakan air hangat, itu akan membuat noda lebih jauh ke dalam kain, sedangkan air dingin tidak.

Dan jika noda haid kamu masih segar, coba menggunakan air dingin secepat mungkin untuk menghilangkan dari pakaian kita.

Caranya, guyur pakaian atau kain yang terkenda noda di bawah air keran yang dingin.

Noda yang tersisa dapat dihilangkan menggunakan sabun deterjen. Kamu juga bahkan dapat menyikatnya secara menyeluruh jika noda tidak hilang.

Baca Juga: Cuma Pakai Garam, Begini Cara Menghilangkan Noda Darah di Pakaian Agar Kinclong Seperti Baru Lagi