Gak akan Dapat Manfaatnya! Air Kelapa Kalau Diminum Oleh Orang dengan Kondisi Ini Malah Jadi Racun

By Gusthia Sasky T, Sabtu, 7 Januari 2023 | 08:25 WIB
Kalau lagi dalam kondisi ini jangan minum air kelapa karena bisa berdampak buruk. (Burcu Atalay Tankut)

Efek Minum Air Kelapa Selama 1 Minggu

Menurut LifeHack, inilah yang akan terjadi pada tubuh ketika seseorang minum air kelapa selama 1 minggu.

1. Memperkuat sistem kekebalan tubuh

Konsumsi air kelapa setiap hari dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Air kelapa juga memiliki kemampuan untuk menghilangkan bakteri dalam tubuh dan melawan virus yang menyebabkan masuk angin, tifus, atau penyakit menular.

2. Menambah energi

Air kelapa bisa meningkatkan hormon kelenjar tiroid yang menyebabkan peningkatan energi.

Setelah seminggu mengonsumsi air kelapa secara konsisten, seseorang bisa merasa lebih berenergi dibanding sebelumnya.

3. Menghilangkan racun

Air kelapa menghilangkan racun dari tubuh dan memecah batu ginjal. Sebagai diuretik alami, air kelapa sangat membantu penderita penyakit ginjal.

Cairan ini membersihkan saluran kemih serta kandung kemih. Jadi setelah seminggu mengonsumsi air kelapa, seseorang bisa merasa jauh lebih sehat dan energik.

4. Memperbaiki sistem pencernaan

Air kelapa sangat baik untuk sistem pencernaan karena mengandung banyak serat.

Ketika seseorang minum air kelapa selama seminggu secara konsisten, pencernaannya akan menjadi lebih teratur.

Baca Juga: Coba Dulu 15 Hari, Kalau Cocok Baru Lanjut! Ini Dia 5 Manfaat Minum Air Kelapa Selama 15 Hari yang Luar Biasa Banget, Rugi Kalau Gak Coba

Artikel ini telah tayang di Sonora.id dengan judul, Bukan Panjang Umur Malah Bikin Mati Muda, Stop Konsumsi Air Kelapa Jika Sedang dalam Kondisi Ini