Resep Puding Santan Cincau Hitam yang Cantik Ini Punya Tekstur Kenyal yang Siap Menggoyang Lidah

By Dwi, Selasa, 24 Januari 2023 | 12:00 WIB
Resep Puding Santan Cincau Hitam yang Enak, Cantik Dan Kenyal Ini Sulit Untuk Ditolak (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Puding Santan Cincau Hitam ini selain punya tampilan yang cantik, juga punya tekstur kenyal yang siap menggoyang lidah.

Kita juga bisa banget menghadirkan Resep Puding Santan Cincau Hitam enak dan kenyal ini sebagai menu penutup makan siang kita hari ini.

Meskipun terkesan kudapan yang istimewa, namun Resep Puding Santan Cincau Hitam ini bisa kita buat hanya dengan 4 langkah mudah saja.

Baca Juga: Resep Puding Pelangi, Kudapan Lembut Dan Manis Ini Langsung Jadi Tarik Begitu Disajikan

Waktu: 30 Menit

Sajian: 20 Potong

Bahan Cokelat:1.500 ml susu cair1 1/2 bungkus agar-agar bubuk1/2 sendok teh jeli bubuk50 gram cokelat bubuk225 gram gula pasir1/4 sendok teh garam150 gram cokelat masak pekat, potong-potong

Bahan Puding Santan:700 ml santan, dari 100 ml santan instan ditambahkan 600 ml air5 gram agar-agar bubuk100 gram gula pasir1/4 sendok teh garam250 gram cincau hitam, potong kotak

Cara Membuat Puding Santan Cincau Hitam:

1. Puding cokelat, rebus susu cair, agar-agar, jeli, cokelat bubuk, dan gula pasir, sambil diaduk sampai mendidih. Tambahkan potongan cokelat masak pekat. Aduk sampai larut. Matikan api.

2. Bagi 2 adonan. Satu adonan tuang ke dalam loyang 20x20x7 cm. Biarkan setengah beku.

3. Puding santan, rebus santan, agar-agar, dan gula sambil diaduk hingga mendidih. Tuang sebagian puding santan di atas puding cokelat. Tata cincau tidak beraturan. Biarkan setengah beku. Ulangi menuang hingga adonan dan cincau habis. Biarkan setengah beku.