Dikira Sama, Ternyata Susu Murni dan Susu Segar Berbeda, Ini Penjelasan dari Ahli

By Laksmi Pradipta Amaranggana, Selasa, 17 Januari 2023 | 14:45 WIB
Ternyata susu segar dan susu murni adalah dua minuman yang berbeda (mits / PIXTA)

Hal ini disampaikan oleh Epi Taufik, Kepala Divisi Teknologi Hasil Ternak, Departemen Ilmu Produksi dan Teknologi Peternakan, Fakultas Peternakan, Institut Pertanian Bogor (IPB).

Menurut Epi, susu segar dalam standar nasional Indonesia artinya telah melalui pendinginan saja."Dari peternak diperah, terus masuk milk can dan didinginkan,” kata Epi pada Kompas.com, Sabtu (31/5/2020).

Susu segar dari pemerah mudah rusak karena sangat disukai bakteri.

Maka, perlu segera didinginkan agar jumlah bakteri tidak bertambah.

Apabila susu segar diolah menjadi susu UHT maupun pasteurisasi, disebut susu olahan atau processed milk.

Bukan lagi susu segar.

2. Susu murni

Susu murni sebenarnya belum memiliki arti standar di Indonesia.

Karena itu, susu murni kadang disamakan dengan susu segar.

Namun dalam kenyataannya, kedua minuman ini adalah jenis yang berbeda.

Baca Juga: Resep Jagung Susu Keju Saus Cokelat, Kudapan Super Krimi Dengan Saus Cokelat yang Manis!

“Keduanya adalah jenis yang berbeda. Susu murni itu yang 100 persen susu segar,” kata Epi.

Menurut Epi, kandungan susu pada susu UHT dan pasteurisasi di pasaran belum tentu 100 persen dari susu segar.