Cara Menghilangkan Sarang Nyamuk dan Lumut di Tandon Air, Coba Gunakan Bumbu Dapur ini

By Ulfa, Minggu, 22 Januari 2023 | 13:25 WIB
Cara membersihkan tandon air yang berlumut (Mufid Majnun via Unsplash)

1. Air garam 

Garam pastinya dimiliki setiap orang di rumahnya.

Nah, ternyata kita bisa gunakan garam ini untuk membersihkan tandon dari lumut dan sarang nyamuk, nih.

Ya, kita bisa menggunakan air garam untuk membersihkan noda lumut yang membandel pada tandon air.

Caranya:

Cara membersihkan tandon air agar bebas lumut dan sarang nyamuk

- Masukkan tiga sendok makan garam dapur ke dalam dua liter air bersih, lalu didihkan.

- Setelah itu, siramkan larutan air garam yang mendidih pada tandon air yang berlumut, kemudian sikat hingga besih.

2. Cuka putih

Selain dengan air garam, kita juga bisa menggunakan cuka putih.

Caranya juga sangat sederhana, yakni:

- Campur cuka putih dengan air, lalu siramkan ke tando air, dan gosok sampai bersih.

- Jangan lupa segera membilas sisa cuka dengan air hingga benar-benar bersih, karena cuka bisa merusak lapisan dinding tandon air bila dibiarkan terlalu lama.

Baca Juga: Sering Bikin Jijik, Begini Cara Membersihkan Sikat Kloset dari Noda Kuning yang Membandel