Resep Roti Tawar Goreng Pisang Keju, Camilan Praktis yang Bakal Bikin Goyang Terus

By Dwi, Minggu, 5 Februari 2023 | 19:00 WIB
Resep Roti Tawar Goreng Pisang Keju Enak Dan Mudah Dibuat, Untuk Camilan Seru Hari Ini (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Resep Roti Tawar Goreng Pisang Keju ini tidak boleh absen jadi camilan di malam hari.

Punya rasa yang enak banget, membuat menu praktis satu ini selalu banyak penggemarnya, dan tak pernah bosan disantap.

Cita rasa super gurih dari kreasi roti tawar ini terasa hingga gigitan terakhir.

Baca Juga: Resep Bitterballen Balut Roti Tawar, Camilan Enak Dan Renyah Untuk Di Akhir Pekan yang Bisa Dibuat Pemula

Waktu: 30 Menit

Sajian: 10 Buah

Bahan:150 gram tepung terigu2 butir telur4 lembar roti tawar tebal, buang kulitnya, potong kotak3 buah pisang raja, potong kotak25 gram gula tepung1/2 sendok teh garam250 ml air50 gram keju cheddar, parut, untuk taburan500 ml minyak, untuk menggoreng

Cara Membuat Roti Tawar Goreng Pisang Keju:

1. Aduk rata tepung terigu, telur, roti tawar, pisang, gula tepung, garam, dan air.

2. Sendokkan ke dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang.

3. Goreng hingga kuning kecokelatan dan matang.

4. Sajikan roti dengan taburan keju.