Ciri-ciri Bandeng Presto yang Berkualitas Bagus, Pilih yang Punya 2 Tanda Ini, Bocoran Langsung dari Penjual

By Idam Rosyda, Senin, 30 Januari 2023 | 14:10 WIB
tips memilih bandeng presto yang memiliki kualitas bagus ()

SajianSedap.com - Banding presto, salah satu jenis olahan bandeng yang cukup tersohor dari wilayah Jawa Tengah kkhususnya Semarang.

Bandeng presto bahkan menjadi salah satu oleh-oleh khas Semarang yang kerap jadi buruan.

Dengan cara pengolahan presto, tentu saja bandeng presto ini bisa dimakan dengan tulangnya.

Selain jadi oleh-oleh khas Semarang, bandeng presto juga merupakan salah jenis ikan olahan yang bisa dnegan mudah Anda temukan di pasar.

Ukurannya biasanya lebih kecil dibanding dengan bandeng presto yang dijual dalam bentuk kemasan.

Nah berbeda dnegan bandeng segar, bandeng presto yang sudah dimasak tentu memiliki kualitas yang berbeda-berbeda.

Hal initegantung kualitas daging bandeng dan cara pengolahan.

Supaya Anda tidak kebingungan, ternyata ada ciri-ciri bandeng presto yang berkulaitas bagus loh.

Jadi  Anda tidak akan salah pilih.

Dalam sebuah wawancara melalui sambungan telepon, Arif Honggowijoyo Kusmadiselaku Direktur Utama PT Bandeng Juwana di Semarang yang dikutip dari Kompas.com,  ia membagikan cara pilih bandeng presto dalam kemasan dengan kualitas baik.

Baca Juga: 5 Oleh-oleh Khas Semarang yang Wajib Dibeli, Jadi Buah Tangan Favorit Wisatawan

Dalam penuturannya, Arif mengatakan pemilihan bandeng presto dalam kemasan tentu saja ditentukan dari kepercayaan brand tiap pelanggan.