Awet Dipakai Bertahun-tahun, Ini Tips Mencuci Sprei Agar Warnanya Tidak Mudah Pudar dan Tetap Cerah

By Amelia Pertamasari, Senin, 6 Februari 2023 | 19:40 WIB
Tips mencuci sprei agar tidak mudah pudar. (Kompas)

SajianSedap.com Seprai atau sprei merupakan lembaran kain yang biasa digunakan untuk menutupi atau melapisi sebuah kasur atau tempat tidur.

Ini biasa dipakai untuk meningkatkan kenyamanan sebagai alas tidur di atas kasur.

Karena digunakan sebagai alas tubuh yang keringat, noda, dan kotoran dari tubuh bisa menempel, maka penting untuk selalu mencuci sprei.

Sebab penumpukan kotoran bisa berpengaruh pada kenyamanan penggunaan dan kesehatan.

Sementara mencuci akan membersihkan berbagai kotorannya, ini juga bisa menimbulkan masalah yang tidak disukai banyak orang.

Yakni warna sprei yang lama-kelamaan pudar karena seringnya pencucian dan penjemuran di bawah terik matahari.

Padahal sprei difungsikan untuk jangka waktu pakai yang lama selama belum ada kerusakan.

Jadi penting untuk mengetahui cara mencuci sprei yang benar agar warna tidak mudah pudar dan tetap cerah terjaga.

Untuk hal itu, berikut ini ada tipsnya yang bisa disimak.

Tips Mencuci Sprei Agar Warnanya Tidak Mudah Pudar dan Tetap Cerah

Mengutip Martha Stewart, setiap meterial atau bahan seprai memiliki teknik mencuci tersendiri guna menjaga kualitasnya.

Nah, berikut ini cara mencuci seprai berdasarkan materialnya agar lebih awet dan warna tidak mudah pudar.

Baca Juga: Gak Perlu Sedot Kasur, Tungau di Sprei Bisa Hilang Cuma Dicuci pakai Minyak Kayu Putih! Ibu-ibu Nyesel Baru Tahu