Cara Meluruhkan Kerak Kapur Di Lantai Kamar Mandi, Modal 2 Bahan Ini Bikin Noda Bersih dalam 10 Menit  

By Gusthia Sasky T, Selasa, 7 Februari 2023 | 07:40 WIB
Cara meluruhkan kerak kapur di lantai kamar mandi (Adobe stock)

SajianSedap.com - Kamar mandi setiap harinya memang selalu digunakan oleh anggota keluarga ya.

Baik untuk mandi atau buang air kecil hingga air besar.

Karena kerap dipakai, kamar mandi pun akan kotor.

Terutama bagian lantai kamar mandi.

Sering kali kita menemukan noda di lantai kamar mandi.

Salah satunya noda putih yang merupakan kerak kapur.

Nah, jika memang ada noda seperti itu mending Anda ikuti gimana cara meluruhkan kerak kapur di lantai kamar mandi.

Cara meluruhkan kerak kapur di lantai kamar mandi sangat mudah dan hasilnya bisa bikin lantai kamar mandi jadi bebas dari noda.

Cara Membersihkan Kerak Kapur Di Lantai Kamar Mandi

Dilansir dari Home Guides SF Gates, Jumat (18/11/2022), kerak kapur meninggalkan noda putih seperti kapur pada lantai kamar mandi, tetapi ini tidak mudah terkelupas.

Untuk mengatasinya, bisa menggunakan bahan-bahan alami seperti cuka dan baking soda.

Caranya, buat campuran pasta dari cuka dan baking soda dengan perbandingan sama untuk menghasilkan bahan abrasif ringan.

Baca Juga: Tips Membuat Lantai Tetap Wangi Setelah Dipel, Sebaiknya Ganti Air Keran dengan Cairan Ini Biar Harumnya Nempel Terus