Trik Menemukan Ujung Plastic Wrap dengan Mudah, Salah Satunya Simpan di Freezer

By Ulfa, Selasa, 7 Februari 2023 | 15:10 WIB
Ini jadinya kalau kita simpan plastic wrap 15 menit di kulkas sebelum digunakan (homify.co.uk)

SajianSedap.com - Banyak benda yang perlu kita punya di rumah.

Salah satunya yang paling berguna adalah plastic wrap.

Plastic wrap ini sering digunakan untuk menyimpan makanan atau sayuran agar terjaga dari bakteri dan kuman.

Selain itu, plastic wrap ini juga digunakan untuk membungkus sayuran dan buah agar lebih awet.

Namun saat akan menggunakan plastic wrap ini kita sering kesusahan untuk mencari ujungnya, nih!

Belum lagi pembungkus makanan ini susah untuk dirobek selain dengan gunting.

Tapi tenang, ada kok cara menemukan ujung plastic wrap dan tips mudah untuk menggunakannya.

Cara Menemukan dan Menggunakan Plastic Wrap dengan Mudah

Melansir dari homify.co.uk, Selasa (7/2/2023), berikut ini beberapa cara menemukan ujung plastic wrap dengan mudah:

1. Masukkan ke dalam freezer

Apabila berbicara mengenai cara mudah untuk menemukan ujung gulungan plastic wrap, tahukah kamu kalau kita bisa menggunakan freezer, nih!

Karena ternyata suhu dingin freezer memang bagus untuk mengurangi daya rekat bungkus plastik.

Tetapi, pada saat yang sama, hal ini juga memastikan bahwa plastiknya akan menempel seperti semula, segera setelah ia menghangat kembali.

Baca Juga: Tips Merontokkan Noda Air Sadah di Wadah Plastik, Cukup Pakai Bahan Masakan ini