4 Penyebab Blender Cepat Rusak, Percuma Beli yang Mahal Kalau Kebiasaan Sepele Ini Masih Anda Lakukan

By Virny Apriliyanty, Senin, 13 Februari 2023 | 14:25 WIB
penyebab blender rusak ()

SajianSedap.com - Tahukah kamu kalau blender yang rusak biasanya terjadi karena kesalahan kita saat menggunakannya?

Ya, blender biasanya rusak karena motornya yang bermasalah.

Nah, masalah ini bisa terjadi karena kalau blender sudah berusia tua.

Tapi kalau masih baru dibeli sudah rusak, bisa jadi ada kesalahan pada kita saat menggunakannya, lo.

Makanya, SajianSedap sudah merangkum 4 penyebab blender cepat rusak yang tanpa sadar kita lakukan di rumah.

Mau tahu ?

4 Penyebab Blender Cepat Rusak

1. Urutan Bahan Tidak Benar

Saat menggunakan blender, teman-teman harus memperhatikan urutan bahan. Hal ini dilakukan agar blender tidak cepat rusak. 

Disarankan untuk memblender jenis bahan lunak ke bahan yang keras. 

Contohnya, mulai dari bahan kering, lalu sayuran hijau, buah-buahan dan terakhir es atau bahan beku. 

Urutan ini dipilih agar pisau blender bisa bekerja dengan optimal.

2. Kurang Berjarak dengan Dinding

Apakah teman-teman meletakkan blender di dekat dinding? Jika iya, jangan lakukan lagi!

Baca Juga: Cara Bersihkan Kotoran yang Nyempil di Blender, Kembali Bersih Tanpa Perlu Capek Bongkar