Trik Merontokkan Kerak Hitam di Cermin Tua, Auto Pudar denagn 1 Bahan Saja

By Ulfa, Selasa, 14 Februari 2023 | 09:40 WIB
Cara menghilangkan noda hitam di cermin tua dengan mudah (thriftyfun.com)

SajianSedap.com - Cermin menjadi salah satu barang yang sering ada di rumah.

Cermin sangat berguna untuk membantu kita merapikan penampilan dan make up.

Nah, apakah kamu punya cermin yang sudah lama di rumah?

Cermin tua ini biasanya memiliki noda hitam di permukaannya, nih.

Hal ini tentu saja tidak akan berfungsi sebagai mestinya dan tidak enak dilihat.

Apalagi titik noda hitam ini tidak bisa hilang meski kamu menggosoknya dengan kain basah.

Alhasil, cermin nampak sangat kotor dan usang.

Tapi tenang, ada kok cara mudah untuk membersihkan cermin yang sudah usang dan tua di rumah.

Kita hanya membutuhkan satu bahan saja seperti berikut ini.

Cara Membersihkan Cermin Tua dari Noda Membandel

Dilansir Kompas.com dari Hunker, berikut ini cara menghilangkan noda titik-titik hitam pada cermin tua.

1. Lepaskan cermin dari bingkai

Langkah pertama yaitu periksa cermin dengan hati-hati.

Baca Juga: Dikasih Tahu Cleaning Service, Noda Air di Cermin Kaca Bisa Luntur dengan 2 Larutan Asam Ini, Sekali Pakai Langsung Cling

Coba lihat apakah ada sekrup, bilah, atau perangkat keras lain yang menempel pada bingkai kaca.

Kalau ada, kita bisa lepaskan bagian belakang atau bingkai yang ada pada cermin dengan menggunakan obeng atau alat lainnya.

2. Identifikasi bintik hitam

Langkah berikutnya yaitu dengan mengidentifikasi bintik gelap.

Kita bisa mengamati di bagian belakang cermin.

Cermin tua yang ada bintik hitam

Anda mungkin perlu mengangkat cermin dan menahannya pada sumber cahaya.

Hal ini supaya Anda bisa melihat semua nodanya. 

3. Pakai aluminium foil

Kemudian, buatlah potongan-potongan kecil alumunium foil.

Lalu tempelkan di atas bintik-bintik gelap pakai perekat bening.

Pastikan sisi foil yang mengkilap menempel pada bagian belakang cermin.

Pastikan juga potongan foilnya sedatar dan sehalus mungkin.

Baca Juga: Trik Menghilangkan Baret pada Cermin Kamar Mandi, Cukup Digosok Cuka dan 1 Bahan ini

4. Pasang kembali rangka cermin

Setelah noda hitam sudah tertutupi alumunium foil, ganti rangka atau backing cermin menggunakan alat yang diperlukan.

Nah, itulah empat langkah untuk menghilangkan titik hitam pada cermin tua.

Sangat mudah bukan?

Jangan lupa praktikkan di rumah, ya!

Artikel ini telah tayang di Kompa dengan judul Ini Trik Menghilangkan Bintik-bintik Hitam pada Cermin Tua

Baca Juga: Percaya Gak Percaya, Taruh Cermin di Dapur Justru Bikin Keluarga Sakit-sakitan, Pindahkan Cermin Ke Ruangan Ini Justru Bikin Kaya Raya