Murah dan Rasanya Nendang, Ini 5 Rekomendasi Tempat Makan Seafood di Jakarta yang Menarik untuk Dicoba

By Amelia Pertamasari, Rabu, 15 Februari 2023 | 09:30 WIB
Rekomendasi tempat makan seafood di Jakarta dengan harga murah dan rasa nendang. (Kompas)

SajianSedap.com Olahan seafood menjadi favorit banyak orang. Tidak heran bila banyak tempat makan seafood di mana-mana, termasuk Jakarta.

Lokasi Jakarta yang berbatasan dengan teluk dan pusat perdagangan membuat seafood di sini beragam dari kualitas sampai rasa.

Bahkan boga bahari juga terkenal sebagai salah satu makanan andalan di Jakarta.

Jadi bagi kamu yang mencari rekomendasi tempat makan seafood, wajib hukumnya untuk berburu kuliner sari laut di Jakarta.

Berbagai jenis hewan laut tersebut diolah dengan berbagai macam cara memasak dan bumbu.

Mulai dari kerang hingga kepiting, pecinta seafood bisa dengan puas memilih jenis olahan apa yang akan disantap.

Dengan porsi yang variatif, para pecinta seafood juga tak perlu ragu dengan harga yang ditawarkan.

Harganya cukup terjangkau untuk memanjakan perut dan lidah untuk sekali santap.

Selain murah, biasanya yang menjadi daya tarik pembeli dalam memilih tempat makan seafood yakni rasa sambal atau sausnya yang enak.

Karena itu, berikut ini Sajian Sedap telah merangkum 5 rekomendasi tempat makan seafood yang rasanya nendang dan pastinya ramah kantong di Jakarta.

Rekomendasi Tempat Makan Seafood di Jakarta

Hidangan seafood yang ada di restoran-restoran ini bervariasi, ada masakan Nusantara dan peranakan. Jadi simak berikut ini yang mungkin tertarik untuk Anda coba.

Baca Juga: Rekomendasi Oleh-oleh Khas Medan yang Paling Sedap, Jaminan Gak Akan Nyesel Kalau Mau Icip-icip

1. Bandar Djakarta

Bandar Djakarta merupakan restoran seafood yang sudah dikenal di Jakarta sebagai restoran yang legendaris.

Tempat ini menyajikan aneka seafood yang segar sebab semuanya tersedia dalam keadaan hidup sebelum dimasak, saat ada pesanan ikan dan seafood barulah ditangkap dan diolah.

Makanan terkenal yang disajikan di sini antara lain ada Udang Pancet Jumbo Bakar Keju, Ikan Bawal Bintang Bakar Pandan Wangi yang masing-masing punya rasa lezat.

Harga menu di Bandar Djakarta dihargai mulai dari Rp 25.000. Lokasi Bandar Djakarta yang legendaris ini berada di Taman Impian Jaya Ancol, Jalan Lodan Timur, Ancol, Jakarta.

2. Pesisir Seafood

Pesisir Seafood mengusung konsep restoran yang menyediakan Indonesian seafood dengan bumbu khas Indonesia.

Restoran yang masih satu grup dengan Bandar Djakarta ini berada di Jalan Meruya Ilir Raya Nomor 9, Kembangan, Jakarta Barat.

Makanan andalan yang patut dicoba di sini mulai dari Gulai Kepiting, Udang Pancet Super Bakar Banjar, Brekecek Ikan Tenggiri, sampai Lobster Saus Kari.

Kisaran harga menunya antara Rp 100.000-an. Suasana restoran ini sangat nyaman untuk tempat berkumpul dengan keluarga, tidak heran tempat ini sering terlihat ramai pengunjung.

3. Pondok Laguna

Pondok Laguna jadi salah satu restoran seafood di daerah Pecenongan yang ikut meramaikan tempat wisata kuliner di daerah ini.

Pondok Laguna juga menjadi destinasi wajib buat kulineran karena hidangan dari restoran yang sudah ada puluhan tahun ini dikenal enak.

Ada hidangan gurame goreng dan udang bakar yang jadi menu andalan di sini. Semua menu dimasak dengan bumbu khas Indonesia.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Cirebon yang Unik, Ada Sirup Legendaris yang Selalu Dicari-cari

Harga menu di tempat ini mulai dari Rp 75.000. Lokasinya berada di Jalan Batu Tulis Raya No. 45-47, Pecenongan.

4. Layar Seafood

Layar Seafood yang berada di Jalan Pesanggarahan Raya Nomor 80, Meruya, Jakarta Barat merupakan cabang dari restoran seafood yang berada di Surabaya. Restoran ini sangat terkenal di kota asalnya sendiri.

Menu-menu seafood di sini terkenal punya rasa yang enak, salah satunya Cumi Goreng Saus Telur Asin. Ada juga menu Kepiting Saus khas Manado yang tidak kalah enak.

Layar Seafood juga punya desain interior bertema Bali yang akan membuat pengunjung merasa nyaman.

Harga menu seafood di restoran Layar Seafood mulai dari Rp 15.000. Kamu bisa mampir ke sini setiap harinya dari pukul 11:00-22:00 WIB.

5. Nelayan Seafood and Restaurant

Nelayan Seafood dan Restaurant sudah ada sejak tahun 1984.

Restoran ini punya dua tempat di Jakarta, yaitu di Jalan Karang Bolong Raya Nomor 08, Ancol, Jakarta Utara dan di Manggala Wanabakti kompleks Departemen Kehutanan, Jakarta Pusat.

Di sini tidak hanya menyediakan hidangan laut saja, ada pula aneka chinese food disediakan untuk tamu. Kisaran harga menunya mulai dari Rp 75.000.

Kamu juga bisa mengadakan acara besar di tempat ini, karena tersedia hall untuk mengadakan event.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 15 Restoran Seafood di Jakarta, Terkenal untuk Wisata Kuliner

Baca Juga: Rekomendasi Oleh-oleh Khas Solo dengan Rasa Otentik, Cocok Dijadikan Buah Tangan untuk Keluarga