Dibongkar Tukang Laundry, Cara Menghilangkan Noda Keringat di Baju Hitam Cuma Dioles Pakai Bahan Masakan ini, Satu RT Langsung Coba!

By Ulfa, Rabu, 15 Februari 2023 | 06:25 WIB
Berikut ini cara menghilangkan noda keringat di baju hitam (thriftyfun.com)

SajianSedap.com - Mencuci pakaian wajib banget kita lakukan, minimal dua kali dalam seminggu.

Kalau tak dicuci, pakaian kita akan bau apek dan bisa jadi ada noda mengering yang sulit dihilangkan.

Nah, salah satu noda yang susah dihilangkan adalah noda keringat pada pakaian hitam.

Diketahui noda keringat yang tertinggal di pakaian hitam akan membuat tampilan tidak enak dipandang, nih!

Bahkan, bau tidak sedap dari noda tersebut tidak selalu dapat dihilangkan dengan baik.

Tapi tenang, ada kok cara menghilangkan noda keringat di pakaian hitam dengan mudah.

Yuk simak beberapa bahannya berikut ini.

Penyebab Munculnya Noda Keringat di Pakaian Hitam

Dilansir dari Hunker via Kompas.com, awalnya keringat bersifat asam dan bisa dihilangkan dengan segera mencuci pakaian.

Akan tetapi, noda keringat tidak akan bisa hilang jika tidak segera dibersihkan, karena akan mengering dan berbuah dari asam menjadi basa.

Pada kebanyakan kasus, noda ini membentuk noda kuning atau hijau dengan tekstur keras.

Namun, tidak perlu khawatir, karena Anda masih dapat membersihkan noda keringat menggunakan bahan-bahan di bawah ini.

Baca Juga: Ampuh Banget, Begini Cara Menghilangkan Noda Keringat yang Membandel di Jilbab Cuma Pakai 1 Bahan Dapur Ini

1. Campuran Cuka

Bahan pertama yang bisa kita pakai adalah cuka.

Sudah tidak diragukan lagi memang cuka berguna untuk membersihkan berbagai alat dan pakaian di rumah.

Karena bahan masakan ini memiliki kemampuan menghilangkan noda serta bau tak sedap

Nah, untuk menghilangkan noda keringat ini, caranya adalah:

Cara menghindarkan noda keringat pada pakaian

- Campurkan satu sendok makan cuka dengan setengah cangkir air,

- Celupkan spons ke dalam campuran dan oleskan ke pakaian yang terkena noda keringat.

- Cuci pakaian dengan detergen dan bilas hingga bersih.

Dengan cara ini, akan mengembalikan warna pakaian seperti semula dan menghilangkan bau yang tak sedap. 

2. Gunakan Baking Soda

Baking soda atau soda kue menjadi bahan alami pembersih yang sering digunakan, terutama pada pakaian yang bermasalah.

Caranya adalah:

Baca Juga: Trik Jitu Hilangkan Noda Keringat di Topi, Cukup Ikuti 4 Langkah ini

- Campurkan satu sendok makan baking soda dengan air secukupnya hingga membentuk pasta.

- Kemudian, oleskan pasta ke area yang terkena noda keringat dan biarkan selama 20 menit.

- Setelahnya, bersihkan pakaian menggunakan detergen seperti biasa dan bilas hingga bersih.

3. detergen cair

Detergen cair dapat menghilangkan noda keringat pada pakaian jika digunakan secara tepat.

Untuk mengaplikasikannya, oleskan detergen cair langsung ke pakaian yang terkena noda keringat, kemudian gosokkan detergen dengan lembut ke noda dan biarkan selama 30 menit.

Setelah itu, cuci pakaian seperti biasa.

Bagaimana, mudah bukan?

Jangan lupa untuk praktikkan di rumah, ya!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "3 Bahan yang Ampuh Menghilangkan Noda Keringat pada Pakaian Hitam".

Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Keringat di Pinggiran Topi, Dijamin Antigagal Kalau Pakai Tips Ini