Rayakan Wellness Month, Green Rebel Gelar Wellness Gathering dan Jelaskan Manfaat Penting dari Mindful Eating

By Ulfa, Kamis, 16 Februari 2023 | 13:25 WIB
Rayakan Februari sebagai Wellness Month Green Rebel Gelar Wellness Gathering, Bentuk Cinta Kepada Diri Sendiri melalui Mindful Eating (Green Rebel)

SajianSedap.com - Tanpa disadari kalau sekarang ini kita sering makan secara mindless atau tidak berkesadaran.

Maka dari itu, untuk mengatasi hal ini Green Rebel untuk mengupas lebih dalam mengenai mindfulness dan korelasi antara mindful eating dengan wellness

Ya, untuk mengapresiasi bulan kasih sayang melalui LIVE & LOVE: Wellness Gathering, Green Rebelmengajak beberapa nama besar dalam dunia wellness tanah air, pada Rabu (15/2/2023).

Dalam acara tersebut dihadiri oleh musisi Andien Aisyah sebagai Brand Ambassador Green Rebel dan Plant-Centric Dietarian, Adjie Santosoputro seorang Praktisi Mindfulness, dan Public Health Educator Willy Yonas.

Panel diskusi bersama narasumber akan mengupas lebih dalam mengenai mindfulness dan korelasi antara mindful eating dengan wellness

Panel diskusi ini membahas bagaimana plant-based food dapat berdampak positif pada keseluruhan kesehatan, secara mental dan juga fisik.

Makanan dari bahan dan sumber yang berbeda akan memberikan dampak berbeda juga pada tubuh.

Selain itu, nutrisi yang terkandung pada setiap makanan akan berpengaruh ke kesehatan fisik dan mental.

Lantas, apa saja sih manfaat dari mindful eating ini untuk fisik?

Manfaat Mindful Eating

Sebelum itu, untuk mempraktikkan mindful eating bagi pemula, kita disarankan untuk menikmati makanan selama dua menit pertama.

Adjie Santosoputro seorang Praktisi Mindfulness, menyarankan saat makan kita tidak terditraksi dengan apapun.

Baca Juga: Green Rebel Ajak Masyarakat Mulai Mengonsumsi Makanan Plant Based Demi 'Kesehatan' Bumi