Micin Saja Kalah! Pemilik Warteg Bongkar Rahasia Terong Balado Super Gurih Cuma Ditambah 1 Bahan Ini, Pantas Laku Keras

By Virny Apriliyanty, Selasa, 21 Februari 2023 | 09:40 WIB
tips terong balado super enak (Kompas.com)

SajianSedap.com - Terong balado memang lauk murah penghabis nasi. 

Walau sederhana, sajian ini enaknya bukan main, lo.

Tapi tak semua orang bisa bikin terong balado yang enak.

Kalau sembarangan yang ada terong balado malah bau langu dan kurang gurih.

Nah, untuk menghindari hal itu, kita harus tahu racikan bumbu terong balado yang benar.

Selain itu, ada bumbu tambahan lain yang bisa bikin terong balado makin enak.

Coba deh tambahkan ke resep Anda, rasanya pasti makin jos!

Supaya Bumbu Terong Balado Enak

1. Bumbunya Wajib Pakai Gula Merah

Karena berasa dari Jawa, sambal terong ala warteg punya sedikit rasa manis. 

Nah, rasa manis itu berasal dari tambahan gula jawa pada sambelnya.

Jadi, bumbu utama sambal terong ala warteg adalah bawang merah, bawang putih, cabai, tomat dan gula jawa.

Untuk cabainya, biasa ditambahkan cabai merah keriting dan sedikit saja cabai rawit.

Baca Juga: Banyak yang Gak Tahu, Makan Terong Bisa Berikan Efek Ini di Sekujur Tubuh, Nyesel Selama Ini Gak Sering Masak di Rumah