Bukan Harus Mahal, Mantan Pegawai Bongkar Alasan Bantal Hotel Bisa Terus Empuk dan Nyaman, Cobain Triknya di Rumah

By Virny Apriliyanty, Minggu, 26 Februari 2023 | 18:10 WIB
Alasan Bantal Hotel Bisa Terus Empuk dan Nyaman (standardtextile.com)

Banyak hotel paling populer di seluruh dunia menjual bantal mereka secara online.

Bila ingin, Anda bisa segera memesannya.

Namun, paling penting adalah rutin mengganti dan mencuci bantal agar bantal di kamar tidur bisa tetap nyaman, empuk, juga sehat.

Efek Tidur Tanpa Bantal

Kebanyakan orang akan tidur menggunakan bantal, karena bantal dipercaya bisa menempatkan kepala dalam posisi yang tepat sehingga meminimalkan risiko cedera otot leher.

Namun beberapa lagi memilih tidur tanpa bantal.

Mereka percaya tidur tanpa bantal bisa mengurangi kerutan pada leher dan wajah, memperbaiki kerusakan pada rambut dan meredakan nyeri cedera leher.

Menurut beberapa studi, tidur tanpa bantal memang memiliki plus minus tersendiri.

Namun keuntungan dari tidur tanpa bantal tak bisa didapatkan oleh semua orang, tergantung dari kondisi kesehatan masing-masing.

Seperti penderita asam lambung misalnya, sangat tidak disarankan untuk tidur tanpa bantal karena bisa membuat cairan pencernaan naik ke eksofagus.

Efek bantal pada postur

Melansir dari Sleep Foundation, baik tidur menggunakan bantal atau tanpa bantal, semua memiliki plus minus masing-masing. 

Baca Juga: Ashraf Sinclair Meninggal saat Tidur karena Serangan Jantung, Ingatkan Suami Kalau Muncul Keringat ini Usai Olahraga

Tidur menggunakan bantal dikatakan bisa membenahi postur tubuh, menjaga postur dalam garis dan posisi yang ideal.