SajianSedap.com - Satu kegiatan yang tak boleh terlewat setiap hari adalah memasak nasi.
Karena nasi merupakan makanan pokok yang sering dimakan tiap hari.
Kalau tak makan dengan nasi, rasanya ada yang kurang dan belum sepenuhnya kenyang.
Sekarang pun kita dimudahkan dengan menggunakan rice cooker untuk memasak nasi.
Kita hanya perlu mencuci beras, menambahkan air sesuai takaran dan nyalakan mode 'cooking' pada rice cooker, lalu tunggu sampai matang.
Tapi, pernahkah kamu mencoba menambahkan bahan lain saat masak nasi?
Mulai hari ini, coba deh menambahkan tepung saat masak nasi.
Tapi bukan tepung sembarangan, kita harus menggunakan tepung ini agar hasil nasi bisa lebih pulen dan enak.
Wah tepung apa ya kira-kira?
Cara Masak Nasi Pulen dengan Tambahkan Tepung ini
Selain makan nasi hangat, nasi yang pulen juga bisa membuat kita lahap saat makan.
Namun, nasi yang berasal dari beras pulen tentu memiliki harga yang lebih mahal.
Baca Juga: Dibongkar Karyawan Katering, Kalau Masak Nasi Goreng Harus Pakai Beras ini Supaya Tidak Lembek
Tak hanya itu, bagi penikmat hidangan restoran Jepang, pasti sudah terbiasa dengan nasi pulen enak yang khas disediakan di sana.
Ada yang mengatakan jika nasi pulen tersebut lezat disantap karena menggunakan beras khusus dari Jepang yang tak dimiliki di Indonesia.
Tapi bukan karena berasnya, kita pun bisa membuat nasi pulen empuk ala restoran Jepang sendiri di rumah, loh.
Saat kita ingin memasak nasi, campurkan dengan tepung maizena.
Bagaimana caranya?
Cara Masak Nasi dengan Campuran Tepung Maizena
1. Perbandingannya adalah satu sendok makan tepung maizena untuk dua cangkir beras.
2. Caranya, larutkan tepung maizena dengan air hangat kemudian masukkan ke dalam beras yang akan dimasak.
3. Tinggal tunggu matang.
Kenapa pakai tepung maizena?
Tepung maizena sendiri memiliki beragam manfaat untuk kesehatan, yakni untuk memperlancar proses pencernaan karena maizena kaya akan serat.
Selain itu, tepung maizena juga dapat mencegah anemia karena mengandung vitamin B dan asam folat.
Baca Juga: Tips Masak Nasi Goreng yang Gak Menggumpal, Coba Tambah 1 Bahan Ini Dulu Sebelum Nasinya Diolah
Bahkan, tepung maizena juga menguatkan tulang.
Jika bosan memakan nasi ala Jepang, kita juga bisa memasak nasi ala Korea.
Berbeda dengan Jepang, memasak nasi ala Korea tinggal menambahkan biji-bijian dan kacang-kacangan.
Misalnya seperti kacang merah, kacang hijau, dan wijen.
Penambahan biji-bijian pada nasi putih diyakini orang Korea lebih bergizi daripada hanya nasi putih polos biasa.
Nah, itulah manfaat tepung maizena saat ditambahkan untuk memasak nasi.
Bagaimana, berminat untuk mencoba di rumah?
Artikel ini telah tayang di Nova.id dengan judul, Cara Memasak Nasi Menjadi Pulen Mirip di Restoran Jepang, Ternyata Sangat Mudah!
Baca Juga: Satu Indonesia Belum Tahu, Masak Nasi Ditambah Jahe Bisa Bikin Seisi Rumah Jauh dari Rumah Sakit