Atraksi Live Cooking Istimewa dari Maison Tatsuya di Sopo Del Office Tower

By Raka, Kamis, 9 Maret 2023 | 13:25 WIB
Serunya menyaksikan atraksi live cooking show di gerai terbaru Maison Tatsuya (Maison Tatsuya)

SajianSedap.com - Kabar gembira bagi pecinta makanan khas negeri Sakura Jepang.

Khususnya yang suka menikmati sensasi memasak ala Chef dari sajian teppanyaki.

Kini telah hadir outlet terbaru dari Maison Tatsuya di Sopo Del Office Tower, Mega Kuningan, Jakarta.

Serupa dengan outlet sebelumnya, outlet Maison Tatsuya di Sopo Del Office Tower ini juga turut menawarkan konsep live teppanyaki dan Japanese kontemporer yang didominasi dengan sentuhan elemen kayu pada sisi interiornya semakin menambah suasana Jepang yang begitu kental.

“Kami melihat dengan hadirnya outlet baru Maison Tatsuya di Sopo Del Office Tower ini, sangat cocok bagi para pengunjung yang ingin mendapatkan pengalaman menyantap hingga pertemuan profesional maupun kasual dengan menikmati suasana khas negeri Sakura,” ungkap Unggul Yudaningrat selaku Brand Manager Maison Tatsuya.

Tak hanya menyuguhkan tempat yang nyaman, pengunjung pun dapat menikmati Live Teppanyaki disertai dengan Juggling Show dari Chef Teppan, di mana para chef akan memamerkan kepiawaian mereka dengan alat dan juga bahan makanan yang akan dimasak di atas plat besi dan bisa langsung disantap pengunjung dengan asap yang masih mengepul.

Jangan lupa untuk mengabadikan atraksi menarik dari Chef mulai dari juggling spatula, melempar telur, fire show, dan atraksi lainnya.

Selain itu, pengunjung juga bisa langsung mencoba memasak Teppanyaki hingga berfoto dan bergaya ala Chef Teppanyaki dengan yakimeshi yang sudah dibentuk gambar.

Nantinya, untuk setiap dine-in customer yang mengunggah video Instagram Reels dan melakukan mention atau tag @maisontatsuya, maka bisa langsung mendapatkan free Banana Flambe sebagai hidangan pencuci mulut.

Tidak sampai di situ saja, pengunjung masih akan dimanjakan oleh deretan menu makanan dan minuman favorit khas Maison Tatsuya yang dapat disantap, seperti 8 pilihan set menu teppanyaki, mulai dari ayam, seafood, AUS Sirloin, AUS Ribeye, US Prime Striploin, Wagyu Ribeye, Wagyu Tenderloin atau Wagyu Sirloin yang dilengkapi dengan tofu, sayuran, salmon, udang, yakimeshi dan miso soup.

Anda dapat menikmati menu-menu Teppanyaki dengan 3 saus Maison Tatsuya yaitu saus goma tare untuk sayuran, saus seafood dan saus steak untuk daging.

Baca Juga: Resep Spageti Ayam Wijen Ini Bisa Jadi Inspirasi Untuk Menu Sarapan Atau Bekal Sekolah Anti Bosan!