5. Pelapisnya tidak dapat diperbaiki
Terakhir, tanda perlu mengganti sofa baru adalah perlapisnya tidak dapat diperbaiki.
Sofa mengalami semua kerusakan, dari paparan sinar matahari, tumpahan minuman, hingga kecelakaan hewan peliharaan.
Meski sedikit keausan adalah hal wajar, terkadang sofa tidak dapat diperbaiki, terutama jika sobekan dan lubang telah memperlihatkan busa, isian, atau bulu.
"Pembersihan profesional yang baik dapat menghasilkan keajaiban untuk sofa, tapi jika kainnya robek atau pudar, tidak banyak yang bisa dilakukan," kata Bailie.
Hal terbaik adalah membeli sofa baru. Saat berbelanja sofa baru, penting memilih kain yang akan bertahan dari waktu ke waktu.
"Memilih kain yang tahan tumpahan, tahan noda, dan antigores akan menyelamatkan mu dari sakit kepala dan uang dari waktu ke waktu," imbuh Mijic.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Tanda Perlu Mengganti Sofa Baru, Apa Saja?".