Cara Menghilangkan Noda Gosong di Pantat Panci, Digosok-gosok Pakai Bahan Dapur ini, Cuma 20 Menit Kinclong Lagi

By Raka, Sabtu, 18 Maret 2023 | 10:40 WIB
Trik mengatasi noda gosong pada pantat panci (Stocksy)

SajianSedap.com - Panci gosong menjadi bukti kalau alat tersebut sering digunakan.

Kerap kali kita ogah mencucinya karena membutuhkan tenaga.

Padahal sudah menggunakan banyak sabun cuci piring untuk membersihkannya.

Belum lagi sisa noda gosong tersebut bisa membuat wastafel atau tempat cuci piring jadi ikut kotor.

Sebenarnya tak perlu tenaga untuk mengatasi noda gosong tersebut.

Cukup gunakan bahan di dapur, pantat wajan yang menghitam bisa kembali bersih seperti baru.

Trik Menghilangkan Noda Gosong di Pantat Panci dan Wajan

Berikut beberapa bahan yang dapat digunakan untuk mengatasi noda pada panci dan wajan hasil dari lansiran Kompas.com.

1. Air panas

Bersihkan panci gosong dengan menggunakan sabun cuci piring dan air panas.

Tuangkan cairan pencuci piring sekucupnya ke bagian panci yang gosong

Setelah itu rendam panci dengan air panas hingga semalaman.

Keesokan harinya, bilas dan menggosoknya dengan spons cuci piring untuk mengangkat kerak gosong pada panci.

Baca Juga: Lebih Mudah Daripada Digosok Sabut Baja, Begini Cara Menghilangkan Kerak Gosong di Panci Cuma Pakai Kulit Telur