Cara Memilih Kulit Ketupat Biar Tidak Gampang Bocor, Ternyata Cukup Beli kalau Punya Warna Seperti ini

By Raka, Jumat, 21 April 2023 | 14:10 WIB
Trik memilih kulit ketupat biar tidak salah beli (Tribun Jakarta)

Baca Juga: Resep Ketupat Sayur Taoco, Hidangan Super Nikmat Untuk Lengkapi Aneka Hidangan Idul Adha Nanti

Melansir TribunJatim.com, salah seorang pedagang ketupat musiman di pinggir jalan raya kawasan Pasar Wonokromo, Halimah nampak bersuara lantang menawarkan dagangannya kepada para warga yang lewat di lapaknya.

Menurutnya, cangkang ketupat yang bagus adalah yang terbuat dari rajutan janur yang keseluruhannya berwarna kuning alias tidak ada warna hijau sama sekali.

"Cangkang ketupat yang bagus yang warna kuning mas. Janur kuning halus tidak kasar. Kalo ada yang kehijau-hujauan kasar, selain itu bisa bikin tangan ketlusupan juga," kata dia.

Selain halus, cangkang ketupat bewarna kuning juga tidak punya bekas ketika sudah direbus.

Tak hanya itu saja, kata Halimah, cangkang ketupat kuning juga bisa membuat beras rebus didalamnya tahan lama.

Halimah menambahkan, karena bagus itu juga, maka cangkang ketupat warna kuning pun harganya selalu lebih mahal jika dibandingkan cangkang ketupat warna kuning yang ada campuran warna hijaunya.

Jika sudah tepat memilih kulit ketupat, kita juga harus menghindari kesalahan dalam membuat ketupat berikut.

1. Pengisian yang terlalu sedikit

Coba perhatikan banyaknya beras yang dimasukkan ke dalam kulit ketupat.

Kita harus mengisi beras sebanyak 3/4 atau 75% dari volume kulit ketupat, ya!

Kalau kurang dari takaran tersebut, kemungkinan ketupat akan lembek bisa sangat besar karena kelebihan air.

Sedangkan kalau mengisi lebih atau sampai penuh, maka ketupat bisa masih berisi bulir beras karena tidak cukup menyerap air.