Tips Merawat Wajan Keramik Agar Awet Bertahun-tahun, Kasih Tahu Ibu-ibu Jangan Asal Dicuci dengan Barang ini, Risikonya Fatal!

By Ulfa, Minggu, 19 Maret 2023 | 14:25 WIB
Cara merawat wajan keramik agar tahan sampai bertahun-tahun (greenpan.com.au/)

Kita harus membiarkan peralatan masak keramik mendingin terlebih dahulu.

Jika membuang air dingin ke dalam wajan keramik kotor yang panas, ini berisiko besar merusak lapisan keramik karena perubahan suhu yang tiba-tiba.

Pastikan tidak ada lagi suara mendesis dan wajan sudah benar-benar dingin sebelum membersihkannya.

Selain itu, tidak membiarkan wajan keramik dingin terlebih dulu sebelum mencucinya dapat membuat peralatan melengkung.

Peralatan masak keramik mengandalkan bahan aluminium atau baja tahan karat yang tidak merespons baik terhadap perubahan suhu yang tiba-tiba.

Hindari sengatan panas dengan cara apa pun untuk meningkatkan masa pakai peralatan masak keramik.

2. Selalu cuci peralatan dengan tangan

Cara merawat wajan keramik

Selanjutnya, cara membersihkan wajan keramik adalah mencucinya dengan tangan meski wajan memiliki label aman untuk dicuci di mesin pencuci piring.

Semua jenis peralatan masak keramik dapat rusak seiring waktu jika dicuci di mesin pencuci piring.

Untungnya, tidak perlu banyak usaha membersihkan peralatan masak keramik dengan tangan.

Pasalnya, kinerja pelepasan makanan yang bagus secara alami dari lapisan keramik.

Baca Juga: 7 Manfaat Tak Terduga Tisu Basah, Siapa Sangka Kalau Bisa Bersihkan Noda Membandel dari Wajan