Jangan Berani-berani Kasih Suami Minum Kopi saat Sahur, Ganti dengan Minuman Enak ini Kalau Mau Puasa Lancar Sampai Maghrib

By Ulfa, Jumat, 24 Maret 2023 | 03:40 WIB
Percobaan yang dilakukkan pria ini saat mencoba stop minum kopi (Eat This, Not That (eatthis.com) )

Kenapa?

Pasalnya, minum kopi atau asupan berkafein lainnya saat sahur bisa membuat tubuh cepat kehilangan air.

Hal ini nantinya akan membuat kita jadi mudah haus di siang hari karena dipengaruhi sifat kafein yang diuretik.

Bisa jadi sering kencing

Konsumsi kafein bisa merangsang produksi air seni, dan membuat orang jadi sering kencing.

Alih-alih memilih minum kopi saat sahur, orang yang berpuasa dianjurkan minum cairan yang mudah diserap dan serat sehat yang bisa bertahan lama di perut.

Sebaiknya, minum air putih sebanyak dua sampai tiga gelas dan lengkapi menu sahur dengan buah dan sayur kaya air seperti semangka, melon, anggur, pir, timun, dll. 

Tips minum kopi selama bulan Ramadhan

Tips minum kopi saat puasa

Mengubah atau menghilangkan rutinitas minum kopi saat puasa barangkali tidak mudah bagi orang yang terbiasa melakoninya.

Dilansir dari Cleveland Clinic, orang yang terbiasa minum kopi atau asupan berkafein lainnya lalu dipaksa tiba-tiba berhenti bisa mengalami penarikan kafein.

Penarikan kafein terkadang bisa menyebabkan seseorang jadi susah konsentrasi, sakit kepala, atau mudah mengantuk.

Namun, ada juga sebagian orang yang tidak merasakan perubahan signifikan saat pola konsumsi kafeinnya berubah.

Baca Juga: Tips Pola Makan Diet Saat Puasa untuk Menurunkan Berat Badan, Salah Satunya Jangan Lewatkan Makan Sahur

Demi meminimalkan efek negatif pada tubuh, penting bagi yang terbiasa minum kopi untuk mengatur asupan kafeinnya saat berpuasa.