Tak Perlu Beli Baru untuk Lebaran, Cara Hilangkan Bekas Noda Teh di Cangkir Bisa Cuma Pakai 2 Bahan Dapur Ini, Sekali Gosok Jadi Seperti Baru

By Amelia Pertamasari, Kamis, 20 April 2023 | 10:10 WIB
Cara membersihkan noda bekas teh di dasar gelas. (Salt in my Coffee)

SajianSedap.com - Menyesap teh hangat-hangat memberi kenikmatan tersendiri bagi yang menyukainya.

Rasa pahit manis khas daun teh dengan sensasi hangat-hangat bisa memberi rasa nyaman di tubuh.

Ini sekaligus memberi energi bagi tubuh yang luar biasa disertai kandungan akan antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan.

Minum teh juga bisa dilakukan kapan saja dan dapat dijadikan pelengkap makan.

Sementara menyesap teh memberi kenikmatan, cangkir teh terkadang menjadi tugas yang perlu dibersihkan dengan benar.

Sebab cangkir yang cukup sering dipakai untuk menyeduh teh meninggalkan noda kecoklatan.

Ini karena adanya kandungan tanin pada kopi dan teh, yakni senyawa polifenol yang berasal dari tumbuhan yang memberi rasa pahit dan pekat.

Untuk membersihkannya dinilai susah-susah gampang, sehingga pilihan mengganti cangkir baru menjadi pilihan banyak orang.

Padahal sebenarnya ada trik sederhana seperti berikut ini untuk menyulap cangkir kotor Anda kembali kinclong seperti baru. Yuk simak!

Cara Menghilangkan Bekas Noda Teh di Dasar Cangkir

Dilansir dari cleanipedia, berikut ini cara mudah menghilangkan noda bekas teh yang menempel di cangkir.

Anda bisa memanfaatkan bahan pembersih dari rak dapur Anda tanpa merusak cangkir.

Baca Juga: Tak Perlu Disikat, Gelas Kaca yang Keruh dan Menguning Bisa Cling Lagi Cuma Diisi Sesendok Bubuk ini, Ngaruh Banget 100%