Sepanjang Hari Bisa Sewangi Kamar Tidur Hotel, Ini Cara Mudah Membuat Pengharum Ruangan dari Bahan yang Ada di Dapur

By Amelia Pertamasari, Minggu, 9 April 2023 | 07:25 WIB
Cara mengharumkan kamar tidur dengan pewangi alami buatan sendiri. (YAM MAGAZINE)

SajianSedap.com Kamar tidur merupakan ruang tidur dan beristirahat di rumah mungkin setelah aktivitas yang melelahkan. 

Untuk itu, kamar tidur harus menghadirkan suasana nyaman dan santai.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk membuat kamar tidur nyaman dan santai sehingga dapat beristirahat dengan maksimal.

Misalnya dengan memberi kesegaran aroma khas dan mencegah bau tak sedap muncul di dalam kamar.

Menyemprotkan pengharum ruangan yang dijual di pasaran mungkin sangat menggoda bagi banyak orang hingga kini

Tetapi daftar bahan kimia yang terkandung di dalamnya bisa mengancam kesehatan Anda dan keluarga.

Jika Anda mencari wewangian atau pengharum ruangan untuk meringankan suasana hati atau untuk tujuan yang lebih terapeutik, tidak ada cara yang lebih baik daripada membuat pengharum ruangan alami.

Dilansir Firstcry Parenting, membuat pengharum ruangan di rumah sangat mudah.

Anda juga bisa mencoba membuat pengharum ruangan dengan parfum atau membuat semprotan pengharum ruangan buatan sendiri tanpa essential oil atau minyak esensial.

Berikut beberapa cara membuat pengharum ruangan alami.

Cara Mudah Membuat Pengharum Alami Ruangan untuk Kamar Tidur

Dilansir dari Hunker, Anda dapat membuat penetral bau alami buatan sendiri yang tidak akan memenuhi rumah dengan bahan kimia yang keras dan residu beracun, seperti berikut ini.

Baca Juga: Waduh! Yang Punya Sprei Warna Ini Bisa Susah Tidur, Baiknya Jangan Dipasang di Kasur

1. Lemon

Untuk menjaga rumah Anda bebas dari bau, menggunakan lemon membuat ruangan memiliki bau yang segar.

Caranya, letakkan beberapa potongan lemon ke tempat pembuangan sampah yang bau dan biarkan selama beberapa detik.

Irisan lemon dapat membersihkan tempat pembuangan sampah dan menghilangkan bau yang tidak sedap.

Atau rebus beberapa irisan lemon dalam panci berisi air. Biarkan lemon dan air mendidih hingga kering untuk menghilangkan bau masakan di udara.

2 Kayu manis

Menggunakan kayu manis untuk menghilangkan bau dari udara juga membuat rumah Anda berbau harum.

Bungkus beberapa batang kayu manis dalam aluminium foil dan letakkan di atas loyang.

Kemudian masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya pada suhu 160 derajat celcius selama 15 hingga 20 menit. Selanjutnya, matikan oven dan keluarkan loyang dari oven.

Biarkan pintu oven terbuka sampai benar-benar dingin untuk mengisi rumah Anda dengan aroma pedas dan menghilangkan bau.

3. Vanilla

Anda juga bisa menghilangkan bau tidak sedap dari udara dan ganti dengan aroma segar menggunakan vanilla.

Rendam beberapa bola kapas dalam ekstrak vanilla murni dan taruh di atas piring atau mangkuk kecil.

Tempatkan piring atau mangkuk di sekitar area untuk menghilangkan bau dari rumah.

Baca Juga: Belum Ada 24 Jam Tidur Di Atas Bedak Bayi, Pasti Jadi Sering Bangun Kesiangan Saking Nikmatnya, Nyesel Gak Coba dari Dulu

Tambahkan beberapa tetes vanilla ke kaleng cat terbuka untuk membantu menetralisir bau cat yang menyengat.

4. Cuka

Cuka memiliki kemampuan untuk menetralkan bau tak sedap di dalam rumah, bahkan bau terberat yang disebabkan oleh hewan peliharaan atau asap.

Untuk mengaplikasikannya, tuang cuka putih murni ke dalam botol semprot lalu semprotkan ke dinding, gorden, karpet dan kain lainnya. Kemudian, biarkan cuka mengering di permukaan.

Saat cuka mengering, bau tidak sedap akan hilang. Ulangi prosesnya sesuai kebutuhan.

Pilihan Aroma untuk Membuat Kamar Tidur Lebih Nyaman

Anda dapat membuat kamar tidur lebih nyaman dengan aroma. Ada berbagai macam aroma dari minyak esensial yang dapat memengaruhi suasana hati. Hal ini bergantung pada selera Anda.

Berikut ini beberapa pilihan aroma.

- Lavender, chamomile, dan melati untuk ruang yang santai

- Kayu manis, jahe dan vanila untuk lingkungan yang merangsang

- Grapefruit, lemon, dan jeruk untuk lebih banyak kegembiraan

- Lemon dan mint untuk kesegaran

- Melati dan mawar untuk romantisme

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 7 Bahan Alami yang Dapat Menjadi Pengharum Ruangan

Baca Juga: Trik Sederhana Mendinginkan Kamar Tidur Tanpa Menggunakan AC, Lebih Hemat dan Gak Kalah Sejuk Kalau Lakukan 1 Hal Ini