Mulai Malam ini, Minta Suami Keluarkan 6 Benda ini dari Kamar Tidur, Jadi Biang Kerok Seisi Rumah Sakit-sakitan

By Raka, Rabu, 12 April 2023 | 18:10 WIB
Daftar benda yang harusnya tak boleh ada di kamar tidur (Good Housekeeping)

Pilihlah beberapa barang yang membuat Anda merasa senang seperti wadah dekoratif untuk diletakkan di rak. 

5. Telepon dan TV

Desainer interior Laura W Jenkins senang membuat kamar tidur bebas dari teknologi, bebas dari kekacauan dan setenang mungkin.

Ia menyarankan, meskipun Anda mungkin perlu meletakkan ponsel di samping tempat tidur, jika memungkinkan, singkirkan televisi, letakkan pengisi daya di ruangan lain dan bersihkan kekacauan teknologi.

Biarkan otak Anda bersantai, tambahkan buku-buku, foto keluarga, dan benda-benda yang membuat Anda nyaman, bukannya stres, ucapnya. 

6. Komputer

Menurut Gabriela Eisenhart dari Silo Studios, kamar tidur harus terasa seperti sebuah perisitirahatan.

Sangat penting ketika Anda masuk ke kamar, Anda merasa seperti Anda dapat meninggalkan tekanan sehari-hari di depan pintu, ungkapnya.

Ia melanjutkan, komputer menjadi salah satu hal yang dihindari untuk diletakkan di kamar tidur.

Selain peralatan yang ada, kita juga harus memperhatikan kondisi kasur yang kita tiduri.

Jangan lagi dipakai kalau sudah muncul tanda-tanda ini.

Tanda Kasur Sudah Harus Diganti Baru

Sebaiknya kita mulai pertimbangkan untuk membeli kasur yang baru, karena jika tak cepat-cepat diganti bisa menimbulkan sederet gejala buruk dari kesehatan.

Dari masalah tulang belakang hingga masalah kesehatan kulit.

Baca Juga: Trik Sederhana Mendinginkan Kamar Tidur Tanpa Menggunakan AC, Lebih Hemat dan Gak Kalah Sejuk Kalau Lakukan 1 Hal Ini