Cuma Butuh Waktu 20 Menit, Pantat Panci Gosong Jadi Bersih Seperti Baru Lagi Cuma Digosok Bahan Dapur Ini

By Amelia Pertamasari, Minggu, 16 April 2023 | 14:10 WIB
Cara membersihkan pantat panci gosong. (Hakase_)

SajianSedap.com Panci merupakan peralatan dapur yang paling sering digunakan untuk mengolah masakan dan hampir rumah tangga memilikinya.

Bahan materialnya pun beragam, umumnya terbuat dari alumunium, tembaga, stainless steel, carbon steel, dan cast iron.

Walaupun panci yang Anda terbuat dari bahan yang berkualitas, bukan berarti panci bebas dari masalah.

Salah satunya panci gosong pada bagian pantat atau belakang panci yang sulit dibersihkan.

Noda hitam gosong ini terjadi sebab paparan bara api setiap masak yang terlalu sering disertai tumpahan makanan yang ikut terbakar.

Noda hitam ini harus segera dibersihkan karena tak hanya terlihat buruk, namun juga mengurangi efektifitas saat memasak.

Sayangnya, membersihkan kerak hitam dan noda gosong ini tak semudah noda lainnya. Perlu usaha ekstra menggosoknya agar noda benar-benar rontok.

Tapi jika Anda tahu triknya, noda gosong ini bisa dihilangkan dengan mudah dan panci Anda bisa kembali kinclong.

Anda cukup memanfaatkan bahan dapur ini. Yuk simak apa itu!

Cara Membersihkan Pantat Panci Gosong

Berikut ini cara membersihkan pantat panci gosong yang kehitaman agar kembali kinclong.

Anda bisa memanfaatkan cuka putih, baking soda, hingga jeruk  nipis.

Baca Juga: Trik Mencuci Sarung Tangan Oven agar Bersih dari Noda Gosong, Pantas Tidak Akan Bersih Walau Dicuci Pakai Mesin Cuci

1. Air panas

Bersihkan panci gosong dengan menggunakan sabun cuci piring dan air panas. Tuangkan cairan pencuci piring sekucupnya ke bagian panci yang gosong

Setelah itu rendam panci dengan air panas hingga semalaman. Keesokan harinya, bilas dan menggosoknya dengan spons cuci piring untuk mengangkat kerak gosong pada panci.

2. Cuka putih

Kandungan asam asetat berfungsi untuk membersihkan kerak pada panci dan wajan. Cukup teteskan cuka pada bagian panci yang gosong dan berkerak.

Tunggu 20 menit agar asam asetat bekerja. Setelah itu, cuci panci pada area yang gosong tersebut menggunakan spons.

3. Baking soda

Bila Anda mempunyai stok baking soda, dapat di manfaatkan untuk membersihkan panci atau wajan yang gosong.

Baking soda selain ampuh membersihkan setrika yang gosong, juga bisa digunakan untuk membersihkan panci gosong.

Caranya, campurkan baking soda dan air lalu oleskan pada bagian panci atau wajan yang gosong. Biarkan dulu beberapa jam untuk hasil maksimal dan lalu dicuci dengan sabun.

4. Minyak sayur

Minyak sayur yang biasa digunakan untuk menggoreng aneka lauk, ternyata ampuh untuk membersihkan permukaan panci atau wajan yang gosong.

Oleskan minyak sayur dengan merata, tunggu untuk beberapa jam, biarkan menjadi lembek oleh cairan minyak sayur tersebut. Setelah itu, dicuci dengan sabun cuci biasa.

5. Jeruk nipis

Panaskan air sebanyak satu baskom hingga mendidih. Lalu, tuang pada baskom untuk merendam panci atau wajan yang gosong.

Berilah cairan pencuci piring dan perasan air jeruk nipis. Kemudian, rendam hingga beberapa jam atau semalaman agar kotoran mudah dibersihkan nantinya.

Baca Juga: Jangan Buang Saus Tomat Kadaluwarsa, Coba Gunakan untuk Menghilangkan Kerak Belakang Wajan, Hasilnya Pasti Bikin Takjub

Bila sudah, esok hari Anda bisa menggosok bagian yang gosong hingga bersih.

Tips Membersihkan Alat Masak agar Awet

Setelah membeli panci atau wajan baru, hal pertama yang harus dilakukan adalah mencucinya dengan sabun dan air.

Patuhi petunjuk pabrik tentang penggunaan dan perawatannya.

Disarankan untuk menggunakan beberapa tetes minyak dan bersihkan dengan kertas penyerap.

Yang harus diperhatikan adalah hindari menggosok terlalu keras menggunakan abrasif, baja, pemutih, dan produk agresif lainnya ketika membersihkannya.

Sebab, hal tersebut akan melepaskan bahan pelapis dari panci dan wajan.

Untuk membersihkannya, pilih bantalan yang lembut sehingga tidak menggores panci dan wajan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 6 Cara Hilangkan Pantat Gosong Panci dengan Bahan Alami

Baca Juga: Malu Ketahuan Mertua, Pantat Panci Gosong Bisa Dibersihkan Pakai Garam dan 1 Bahan Ini, Kembali Kinclong Gak sampai 1 Jam