SajianSedap.com - Sandal merupakan penutup kaki yang paling sederhana, bahannya bermacam-macam.
Melansir Love to Know, sandal telah dibuat dari berbagai bahan, salah satu yang cukup banyak ditemukan adalah sandal kulit.
Sandal berbahan kulit memang selalu menjadi pilihan banyak orang.
Bisa dibilang sih sandal model ini adalah timeless, yaitu model yang tak kunjung padam.
Jenis sandal ini biasanya sangat disukai oleh banyak orang karena bisa bikin tampilan penggunanya makin keren.
Selain itu, sandal dengan bahan kulit ini biasanya memiliki ketahanan dan keelastisan yang baik. Sandal kulit yang bagus biasanya bisa bertahan lama.
Namun sandal kulit juga memiliki kelemahan yang mana mudah kotor dan berbau tak sedap karena berbagai hal.
Sandal yang bau tentu membuat pemakainya tak nyaman untuk menggunakannya.
Tapi jangan ambil pusing dulu, berikut ini ada cara menghilangkan bau pada sandal kulit. Yuk lihat!
Cara Menghilangkan Bau pada Sandal Kulit
Anda bisa menghilangkan bau tak sedap yang ada di sandal milikmu menggunakan beberapa bahan yang mungkin ada di dapurmu.
Merawat sandal sesering mungkin juga akan membantu memastikan baunya hilang dan akan menjaganya tetap awet.
Baca Juga: Malau Sama Tetangga Kalau Kaki Bau saat Copot Sepatu, Cegah dengan 3 Trik Cepat Ini