SajianSedap.com - Urusan ranjang banyak menjadi masalah di kalangan orang yang sudah menikah, utamanya pada pria.
Pria lebih sering mengalami gangguan seksual apalagi dengan semakin bertambahnya usia.
Akhirnya, beberapa lelaki menjadikan obat kuat sebagai swamedikasi untuk keluhan untuk berkurangnya gairah seksual hingga impotensi.
Ini dilakukan kaum pria untuk memuaskan pasangan sampai supaya terlihat lebih perkasa.
Sayangnya tak semua obat kuat yang beredar di pasaran aman untuk digunakan.
Sehingga Anda perlu lebih teliti untuk mencari dan mengonsumi obat kuat.
Untuk hal itu, tak ada salahnya untuk menggunakan bahan alami yang lebih aman namun efeknya tak kalah dari obat kuat kimia.
Bahan alami seperti daun kelor adalah salah satu yang bisa dimanfaatkan. Berikut cara mengolahnya.
Manfaat Daun Kelor Sebagai Obat Kuat Pria
Bagi Anda yang memiliki gangguan fungsi seksual seperti lemah syahwat atau gairah seks rendah, daun kelor bisa membantu masalah Anda.
Karena zat alami yang terkandung dalam tanaman ini ternyata ampuh untuk meningkatkan vitalitas pria.
Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini dilansir dari med-mash.ru.
Manfaat utama dari daun kelor adalah meningkatkan testosteron.
Hormon testosteron bertanggung jawab untuk mengatur gairah seksual seseorang, baik pria maupun wanita.
Namun, idealnya kadar testosteron pria lebih tinggi. Jadi kekurangan testosteron berarti keinginan bercinta juga akan berkurang.
Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam International Journal of Pharmacy and Pharmaceutical Sciences menunjukkan bahwa ekstrak daun kelor dapat memicu produksi kadar testosteron dalam tubuh.
Lebih lanjut, dengan mengkonsumsi daun kelor secara rutin, Anda dapat menyeimbangkan kadar hormon dalam tubuh seperti semula dan hasrat bercinta akan kembali menyala.
Daun kelor kaya akan antioksidan yang dapat meningkatkan vitalitas pria.
Karena antioksidan bertanggung jawab untuk menjaga kesehatan saraf, jaringan, dan neuron otak.
Dengan bantuan zat ini, neuron di otak akan menjadi lebih sensitif terhadap rangsangan seksual yang dirasakan tubuh.
Jadi, neuron akan melepaskan serangkaian perintah di sirkuit otak yang mengatur kesenangan.
Ini akan membantu Anda mencapai klimaks atau orgasme yang lebih intens.
Cara Mengolah Daun Kelor Sebagai Obat Kuat
Ada beberapa cara untuk mengkonsumsi daun kelor, terutama untuk meningkatkan vitalitas pria.
Anda bisa memakan daunnya secara langsung, mencampurkannya ke dalam teh, atau menyeduhnya dengan air hangat.
Namun, kini sudah banyak yang menjual ekstrak daun kelor dalam bentuk bubuk atau kapsul sebagai suplemen.
Perhatikan dosis yang dianjurkan dan konsultasikan dengan dokter sebelum mengonsumsi ekstrak atau suplemen daun kelor.
Mengobati kondisi yang memicu testosteron rendah
Testosteron rendah merupakan kondisi umum pada individu yang memiliki beberapa penyakit kronis.
Penyakit kronis dapat membuat otak kesulitan mengirimkan sinyal yang tepat pada testis untuk memproduksi testosteron lebih banyak.
Pada kebanyakan orang, mengendalikan masalah kronis dapat meningkatkan kadar testosteron tanpa memerlukan pengobatan lebih lanjut.
Beberapa kondisi yang terkait testosteron rendah yaitu:
- Kecanduan alkohol
- Anemia
- Diabetes
- HIV
- Obesitas (BMI 30 atau lebih tinggi)
- Sleep apnea
Dalam beberapa kasus, mengelola kondisi ini dengan benar dapat meningkatkan testosteron ke kisaran normal dan mengurangi gejala.
Artikel ini telah tayang di med-mash.ru dengan judul 3 Benefits of Moringa Leaves for Male Sexual Vitality