Belasan Tahun Dipakai Tak Bermasalah, Ternyata Cuma Pakai Baking Soda dan Cuka Bikin Mesin Cuci Bebas Bau dan Jamur, Contek Caranya

By Amelia Pertamasari, Senin, 8 Mei 2023 | 07:10 WIB
Tips merawat mesin cuci agar tahan lama dipakai bertahun-tahun. (Google)

SajianSedap.com - Mesin cuci merupakan salah satu perangkat elektronik yang sangat membantu dalam menjaga kebersihan pakaian.

Dengan teknologi cuci otomatis, proses mencuci menjadi lebih mudah dan efisien.

Namun, seperti halnya perangkat elektronik lainnya, mesin cuci juga memiliki batas usia pakai.

Usia maksimal sebuah mesin cuci sekitar 10 tahun, tergantung pada kualitas dan kondisi penggunaan mesin cuci tersebut.

Namun, dengan perawatan yang baik, mesin cuci dapat bertahan lebih lama.

Untuk bisa memliki usia pakai bertahun-tahun ini diperlukan perawatan yang tepat.

Ini juga agar kinerja mesin cuci selama dipakai tidak bermasalah.

Perawatan mendasar mesin cuci juga tidaklah sulit, Anda bisa dengan rutin mengecek dan membersihkan beberapa bagian penting mesin cuci.

Lihat berikut ini untuk Anda coba lakukan sendiri di rumah.

Tips Membersihkan Mesin Cuci agar Awet Dipakai

Dilansir dari Mind Body Green, berikut panduan langkah demi langkah membersihkan mesin cuci dengan campuran cuka putih, minyak esensial, dan baking soda.

Rutin menerapkan pembersihan ini membuat mesin cuci Anda terawat dan awet bertahun-tahun.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Minyak di Pakaian Tanpa Harus Dicuci, Pakai Trik Sederhana Ini Jadi Bersih Seperti Baru Keluar Mesin Cuci

1. Tuang baking soda

Mulailah dengan mengosongkan mesin cuci, lalu masukkan sekitar dua cangkir baking soda ke dalam mesin cuci.

Baking soda akan membersihkan bagian dalam mesin cuci serta memerangi bau serta jamur yang tertinggal dari sisa detergen juga pelembut kain.

Setelah itu, masukkan air panas dan jalankan siklus mencuci pakaian dalam beberapa menit.

2. Tambahkan cuka dan minyak esensial

Selanjutnya, tambahkan dua cangkir cuka putih biasa dan 10 tetes minyak esensial seperti pohon teh atau lavender.

Ini akan membantu menghilangkan jamur dan endapan mineral serta bertindak sebagai disinfektan ringan.

Jalankan kembali siklus mencuci pakaian. Cuka akan membantu memecah endapan apa pun dan selanjutnya menghilangkan bau berjamur.

3. Seka bagian dalam mesin cuci

Setelah selesai, kamu dapat dengan cepat menyeka drum dan agitator menggunakan kain katun dan cuka.

Jika ada noda, coba gosok dengan pasta baking soda dan air serta spons antigores.

4. Bersihkan segel karet mesin cuci

Pada mesin cuci bukaan depan, ada segel karet yang membentang di sepanjang tepi pintu mesin. Kamu perlu membersihkan bagian ini.

Caranya, celupkan kain katun ke dalam cuka putih biasa, 10 tetes minyak esensial, dan usap segel karet mesin cuci dengan baik.

5. Bersihkan bagian luar mesin cuci

Selanjutnya, atasi semua bagian permukaan luar mesin cuci termasuk dispenser detergen.

Baca Juga: Tips Membersihkan Tabung Mesin Cuci Tanpa Dibongkar, Tumpukan Kotoran Bisa Hilang Seketika Cuma Tuang 1 Bahan ini, Bersih Sampai ke Keraknya

Bersihkan bagian dalam dan luar pintu mesin cuci dengan kain katun, cuka, serta air.

Gosok area yang kotor jika perlu dengan sikat gigi dan tambahkan baking soda jika perlu, lalu bersihkan semuanya dengan kain katun.

Faktor mempengaruhi usia pakai mesin cuci

pemilihan mesin cuci yang tepat juga dapat mempengaruhi masa pakai mesin cuci.

Sebaiknya pilihlah mesin cuci yang sesuai dengan kebutuhan dan budget, serta pastikan memilih mesin cuci yang memiliki fitur-fitur seperti sistem overload protection untuk mencegah kerusakan akibat beban berlebihan, dan fitur penghemat energi agar lebih ramah lingkungan dan hemat biaya listrik.

Dengan merawat dan memilih mesin cuci dengan baik, maka mesin cuci bisa digunakan dalam jangka waktu yang lebih lama dan membantu memudahkan aktivitas mencuci pakaian.

 

Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul Cara Membersihkan Mesin Cuci Menggunakan Bahan Alami

Baca Juga: Tidak Perlu Diganti Baru, Begini Cara Mencuci Karet Pintu Mesin Cuci Bukaan Depan yang Berjamur, Modal 1 Bahan Dapur Ini Saja