Trik Mengatasi Wajan Baru Jadi Lengket saat Pertama Kali Digunakan, Ternyata Harus Dicuci dengan Bahan Ini Dulu

By Amelia Pertamasari, Senin, 15 Mei 2023 | 06:10 WIB
Trik mengatasi wajan baru jadi lengket saat pertama kali digunakan. (PeopleImages)

SajianSedap.com - Wajan adalah salah satu alat masak penting dalam dapur. Ini digunakan untuk menggoreng, menumis, memanggang, atau memasak berbagai jenis makanan.

Ada berbagai jenis wajan yang tersedia, seperti wajan anti lengket, wajan besi, wajan stainless steel, dan lain-lain.

Wajan anti lengket adalah salah satu jenis wajan yang banyak digunakan karena kemudahan penggunaannya.

Untuk penggunaan memasak sehari-hari, tidak jarang orang-orang membeli wajan lebih dari satu untuk banyak kegunaan.

Selama menggunakan wajan baru, pernahkah Anda sadar bahwa wajan menjadi lengket saat digunakan memasak makanan?

Wajan baru seringkali lengket karena lapisan anti lengket atau "coating" yang ada di permukaan wajan belum benar-benar membentuk lapisan pelindung yang kuat.

Selain itu, penggunaan wajan yang tidak benar seperti menggunakan api terlalu besar atau menggunakan alat pembersih yang kasar juga dapat merusak lapisan anti lengket dan membuatnya lebih mudah lengket.

Selain itu, wajan yang terbuat dari bahan yang kurang berkualitas atau sudah aus juga dapat membuat makanan lengket pada permukaannya.

Nah ternyata ada trik tersendiri untuk mengatasi wajan baru jadi lengket saat pertama kali digunakan seperti berikut ini.

Trik Mengatasi Wajan Baru Jadi Lengket saat Pertama Kali Digunakan

Dilansir dari beberapa sumber, simak cara mencegah makanan lengket di wajan baru secara efektif.

Kamu bisa menggunakan bahan-bahan sederhana yang ada di rumah.

Baca Juga: Bikin Semangat Masak Lagi, Begini Cara Hilangkan Noda Gosong di Pantat Wajan Setelah Sering Dipakai Masak Makanan Lebaran

1. Rebus air dengan cuka

Dilansir dari buku "1001 Tip Seputar Dapur Sehat, Hemat Dan Kreatif" (2020) oleh Aphrodittaa M. Shanty penerbit Andi Publisher, cara cegah makanan lengket pada penggorengan baru adalah dengan merebus air yang sudah dibubuhi cuka hingga mendidih.

Gunakan penggorengan sebagai alat merebusnya. Setelah itu, cuci bersih dan gunakan untuk menggoreng makanan.

2. Panaskan wajan dan minyak

Memanaskan wajan dengan minyak.

Selain untuk mencegah makanan lengket pada wajan yang baru, cara yang selanjutnya ini juga bisa diikuti untuk yang memiliki wajan bukan anti lengket.

Caranya mudah, kamu hanya perlu memanaskan wajan dan minyak seperti yang dilansir dari laman FoodNDTV. Selama beberapa saat sebelum menggunakannya.

Lumuri sebagian sisi wajan dengan minyak panas agar nantiny bahan makanan tidak menempel.

3. Gunakan api kecil

Kalau kamu baru sama membeli wajan baru, pasti kamu akan lebih berhati-hati dalam menggunakannya.

Hal itu agar wajan yang baru saja kamu beli tidak cepat rusak.

Salah satu cara untuk merawat sekaligus mencegahnya menjadi lengket adalah selalu gunakan api kecil saat memakai wajan baru untuk mengolah bahan masakan.

4. Gunakan makanan berbahan kering

Ditambahkan dari laman My Recipes, pastikan kamu menggunakan bahan kering agar tidak menempel pada dasar wajan.

Misalnya saja, tidak menggoreng telur dalam minyak yang kurang karena bisa membuatnya lengket di wajan.

Baca Juga: Untung Dikasih Tahu Mertua, Alat Masak Bisa Bersih Kesat Walau Dipakai Masak Daging Lebaran Berjam-jam Hanya dengan Digosok Bahan Dapur Ini

Tips Membersihkan Alat Masak agar Awet

Setelah membeli panci atau wajan baru, hal pertama yang harus dilakukan adalah mencucinya dengan sabun dan air.

Patuhi petunjuk pabrik tentang penggunaan dan perawatannya.

Disarankan untuk menggunakan beberapa tetes minyak dan bersihkan dengan kertas penyerap.

Yang harus diperhatikan adalah hindari menggosok terlalu keras menggunakan abrasif, baja, pemutih, dan produk agresif lainnya ketika membersihkannya.

Sebab, hal tersebut akan melepaskan bahan pelapis dari panci dan wajan.

Untuk membersihkannya, pilih bantalan yang lembut sehingga tidak menggores panci dan wajan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Cara Cegah Makanan Lengket di Wajan Baru, Rebus Air Cuka

Baca Juga: Seumur Hidup Baru Tahu Trik Ini, Cuma Gosokkan Lemon ke Bagian Dalam Wajan, Noda Gosong Jadi Rontok Sendirinya!