Bertahun-tahun Dilaundry, Padahal Selimut yang Dekil Bisa Kinclong Plus 'Selembut Sutra' Kalau Dicuci Pakai 1 Bahan ini di Rumah, Mau Coba?

By Ulfa, Jumat, 12 Mei 2023 | 12:40 WIB
Cara mencuci selimut yang dekil agar kembali bersih dan lembut lagi ( The Spruce / Sanja Kostic)

SajianSedap.com - Selimut jadi bagian di kasur yang harus kita punya.

Karena selimut bisa menghangatkan tubuh kita saat cuaca dingin atau dari serangan kipas angin dan AC.

Namun sama seperti bahan lainnya, selimut juga harus selalu dibersihkan, ya!

Coba deh lihat selimut kamu di kamar, apakah sudah kotor?

Karena hampir sering digunakan setiap hari, selimut jadi kotor meskipun tak terlihat, nih.

Kebanyakan orang mengabaikan kebersihan selimut karena mencucinya yang berat dan harus tenaga ekstra.

Makanya, lebih banyak yang membersihkan selimut di laundry.

Padahal, selimut kotor dan dekil bisa bersih plus lembut lagi kalau dicuci di rumah dengan 1 bahan alami berikut ini.

Cara Mencuci Selimut Agar Bersih dan Lembut Lagi

Cara mencuci selimut agar selembut sutra atau halus seperti punya hotel itu gampang banget, loh!

Ya, ialah dengan mencuci selimut dengan menambahkan baking soda.

Selain untuk membuat kue, manfaat baking soda juga bisa diguankan untuk mencuci semua pakaian, termasuk selimut, loh.

Baca Juga: Punya Hotel Pasti Kalah! ini Cara Mengatasi Selimut yang Kasar Karena Jarang Dicuci Cukup Pakai Air Dingin