Banting Tulang Kerja dari Pagi Sampai Malam Gak Kaya-kaya, Biang Keroknya Ternyata Benda di Kamar Mandi ini Menurut Fengshui

By Raka, Kamis, 8 Juni 2023 | 16:40 WIB
Daftar benda di kamar mandi yang bikin rezeki seret (Idea)

Jika kamu memiliki jendela di kamar mandi, bukalah sesering mungkin untuk sirkulasi qi yang buruk dan qi yang baik.

Jika kamu tidak memiliki jendela, kamu dapat menggunakan tanaman sebagai cara untuk membersihkan udara.

Selain membuka jendela, kamu juga harus membersihkan jendela dan cermin yang ada di kamar mandi secara teratur agar kotoran dan kuman di kamar mandi yang menghambat bisa diminimalisir.

2. Menyimpan Sampah di Kamar Mandi

Sudah jadi kebiasaan kita untuk menyiapkan tempat sampah di kamar mandi.

Tujuannya tentu supaya mudah membuang tissue atau kotoran lain dari kamar mandi.

Tapi, tips fengshui untuk kamar mandi selanjutnya adalah tidak menyimpan sampah di kamar mandi.

Kebersihan adalah hal utama yang diperhatikan dalam fengshui, oleh karena itu sebaiknya jangan menyimpan sampah di dalam kamar mandi.

Bukan cuma kamar mandi, sebaiknya sampah segera mungkin dibersihkan dari setiap ruangan di rumah

3. Keran air yang menetes terus

Pakar feng shui Patricia Lohan memperingatkan agar tidak membiarkan keran di dapur atau kamar mandi meneteskan air ketika ditutup, karena mewakili uang yang terkuras.

Namun, sarannya tidak terbatas pada feng shui kamar mandi atau feng shui dapur.

Perbaiki apa pun yang rusak, lihat di sekitar rumah dan lihat apakah ada hal-hal yang habis, retak, dan tidak berfungsi, karena akan menghabiskan energi Anda.

Baca Juga: Yang Masih Letakkan Meja Makan di Seberang Pintu Segera Pindahkan, Efek Buruknya Bagi Sekeluarga Gak Main-main Kata Fengshui