Iseng-iseng Gosok Cincin Emas Orang Tua Pakai Pasta Gigi, Bukan Dimarahi, Malah Makin Disayang, Kok Bisa?

By Raka, Kamis, 20 Juli 2023 | 09:10 WIB
Trik mengatasi karat pada perhiasan cukup pakai pasta gigi (Coupon Lady)

SajianSedap.com - Kebanyakan orang akan menggunakan perhiasan saat bepergian atau berkegiatan.

Perhiasan sendiri bukan hanya untuk status sosial, tapi juga investasi.

Banyak yang masih percaya kalau benda yang satu ini nilainya akan terus naik setiap tahunnya.

Hanya saja, banyak juga yang masih kurang tahu soal merawat perhiasan.

Alih-alih bisa dijual dengan harga tinggi, perhiasan malah berkarat.

Tak perlu risau, kalau sudah terjadi atasi dengan beberapa trik ini.

Cara Ampuh Mengatasi Karat pada Perhiasan

Ada beragam cara dan bahan yang bisa Anda gunakan untuk menghilangkan karat di perhiasan.

1. Soda Kue

Bahan serba guna ini merupakan produk yang selalu Anda miliki di rumah.

Soda kue sangat cocok untuk membersihkan semua jenis permukaan, mulai dari meja dapur hingga noda pada pakaian.

Selain itu, tentunya juga bisa digunakan untuk membersihkan perhiasan berkarat.

Cara yang perlu dilakukan basahi kain dan beri sedikit sode kue di atasnya.

Baca Juga: Tak Perlu Ditukar Baru, Perhiasan Emas yang Kusam Bisa Disulap Kuning Berkilau Lagi Cuma Pakai 1 Bahan di Dapur Ini, Bakal Jadi Seperti Baru Lagi