SajianSedap.com - Siapa yang tak suka dengan alpukat.
Buah yang dijuluki super fruit ini memang punya segudang manfaat.
Belum lagi kalau diolah menjadi beragam santapan, tentu jadi semakin nikmat.
Hanya saja, terkadang kita terkecoh oleh pedagang buah.
Seringkali saat membawa pulang, alpukat masih belum matang.
Alhasil kita harus menunggu, dan bahkan sampai lupa sudah membeli.
Tapi tenang saja karena ada trik ampuh agar alpukat cepat matang.
Trik Jitu Membuat Alpukat Matang dengan Cepat
Terdapat dua cara yang bisa dilakuan untuk membuat alpukat matang.
Yakni menggunakan tisu dan tusuk gigi.
Pakai Tisu
Memeram avokad dengan teknik ini dapat menghasilkan avokad yang matang sempurna, dalam waktu 2 hari.
Namun perlu diperhatikan cara membungkus bagian ujung avokad dengan tisu.
Pastikan Anda menutupnya rapat dengan lakban agar tak ada bagian yang terbuka.
1. Potong ujung buah avokad.
2. Tutup dengan tisu.
3. Rekatkan menggunakan selotip.
4. Letakkan di suhu ruang selama sekitar 2 hari.
Pakai Tusuk Gigi
Dibandingkan memeram avokad dengan menggunakan tisu, teknik memeram avokad dengan tusuk gigi dinilai lebih mudah dan efektif.
Setelah diperam selama 2 hari, avokad akan menjadi matang.
Namun sayangnya, kematangan avokad tak akan merata.
Kulit buah bagian tepinya biasanya masih berwarna hijau, meskipun daging buahnya tidak lagi keras.
1. Tusukkan 3 buah tusuk gigi pada bagian ujung buah avokad.
2. Letakkan di suhu ruang selama sekitar 2 hari.
Nah, jadi penasaran untuk langsung mencobanya, kan?
Baiknya kita mencoba kedua cara di atas untuk mengetahui cara mana yang paling cocok dengan Anda.
Selain membuat alpukat cepat matang, ada beberapa manfaat rahasia tusuk gigi yang jarang orang sadari seperti berikut:
Melindungi tanaman dan bibit
Saat taman Anda masih muda dan rentan, gunakan tusuk gigi untuk membuat penghalang sekaligus pelindung.
Tanaman akan tumbuh lurus tanpa jatuh ke tanah, sehingga terlindung dari ulat bulu dan serangga merayap lainnya.
Anda juga bisa menggunakan tusuk gigi untuk menopang tanaman yang dahannya patah dan daunnya terluka.
Membantu Efek Cat
Jika furnitur Anda memiliki torehan atau goresan kecil, tusuk gigi adalah pengganti sikat kecil yang sempurna untuk mengisi goresan, karena ukurannya yang tepat.
Anda juga dapat menggunakan tusuk gigi untuk membantu menciptakan efek cat yang sengaja rusak atau tertekan pada proyek furnitur.
Penanda Jenis Makanan
Gunakan tusuk gigi berwarna sebagai penanda berbagai makanan di pesta.
Misalnya, coba tusuk gigi biru untuk steak medium, dan kuning untuk steak matang.
Atau bedakan antara versi vegetarian dari makanan lain menggunakan warna tusuk gigi.
Baca Juga: Air Dingin Saja Tidak Cukup? Hadirkan Resep Jus Alpukat Susu Kedelai Segar Ini Saat Cuaca Panas
Mencegah Makanan Berguling
Sosis, hot dog, dan makanan berbentuk tabung lainnya cenderung berguling-guling di atas panggangan, menyebabkannya dimasak pada waktu yang berbeda.
Biarkan makanan Anda tetap di satu tempat dan keluar dengan kematangan yang seragam dengan menghubungkannya dengan tusuk gigi.
Selamat mencoba Sase lovers.