Rawon Djenggot memiliki beragam menu enak yang bisa kamu coba, seperti Nasi Rawon, Nasi Soto Daging, Nasi Campur Lodeh, Nasi Campur Bali, dan Nasi Soto Ayam.
Rawon Djenggot juga menawarkan Telur Asin, Empal, Babat, Kerupuk Udang, dan Telur Ceplok sebagai tambahan menu.
Warung nasi rawon yang berlokasi di Jalan Simpang Kawi Nomor 1, Bareng, Kecamatan Klojen, Malang, Jawa Timur ini menjual seporsi rawon dengan harga mulai Rp 25.000.
Rawon Djenggot buka mulai setiap hari, kecuali Kamis, mulai pukul 07.00–00.00 WIB dan khusus Minggu pukul 07.00–14.00 WIB.
4. Rawon Rampal Malang
Selain menawarkan menu rawon yang enak, Rawon Rampal Malang juga dikenal sebagai tempat makan rawon legendaris di Malang.
Pasalnya, warung rawon yang berlokasi di Jalan Panglima Sudirman Nomor 71A, Kesatrian, Kecamatan Blimbing, Malang, Jawa Timur ini sudah berdiri sejak 1957. Menu yang tersedia di Rawon Rampal Malang beragam.
Kamu bisa memesan Nasi Rawon, Nasi Soto, Empal, Nasi Campur Ayam, Nasi Pecel, Nasi Campur Daging, dan Nasi Campur Babat.
Harga menu di Rawon Rampal Malang berkisar antara Rp 10.000-Rp 60.000 per porsi.
Jika tertarik, kamu bisa datang ke Rawon Rampal Malang setiap hari mulai pukul 07.00-14.00 WIB.
5. Rawon Tessy
Tak perlu jauh-jauh mengitari Malang, kamu bisa langsung menemukan tempat makan rawon enak setelah turun di Stasiun Malang Kota Baru, yakni Rawon Tessy.
Rawon Tessy berada di dekat Stasiun Malang Kota Baru, tepatnya di Jalan Trunojoyo, Klojen, Kiduldalem, Kecamatan Klojen, Malang, Jawa Timur.