STOP Campur Pemutih dengan 3 Bahan ini Saat Cuci Baju, Bisa jadi 'Racun' Kalau Masih Nekat Lakukan, Apa Saja?

By Ulfa, Senin, 14 Agustus 2023 | 11:10 WIB
Risikonya fatal kalau campurkan pemutih dengan tiga bahan ini saat mencuci (Kkolase Home Stratosphere dan Kompas)

SajianSedap.com - Mencuci jadi kegiatan yang harus dilakukan minimal seminggu sekali.

Karena kalau dibiarkan terlalu lama, kemungkinan akan terjadi perubahan pada baju kotor kita yang menumpuk.

Apalagi kalau bajunya warna putih, akan mudah terkena noda!

Nah, biasanya agar membuat baju putih tersebut kinclong lagi, kita akan menggunakan pemutih.

Penggunaan pemutih sebenarnya aman dan memang direkomendasikan, tapi penggunaannya tetap harus ada aturannya, ya!

Salah satu aturannya adalah bahaya pemutih kalau dicampur dengan 3 bahan ini.

Pasalnya, percampuran keduanya bisa menghasilkan gas beracun yang bisa bikin pingsan dalam hitungan menit.

Wah, apa saja itu?

Mari simak dan kita harus tahu agar tak menyesal kemudian hari!

Jangan Campur Pemutih dengan 3 Bahan Ini

Beberapa orang menganggap bahwa menggunakan pemutih saja tidak cukup membersihkan rumah dari kuman. 

Walhasil, mereka mencampur pemutih dengan sejumlah bahan kimia lain untuk membersihkan rumah seperti cuka, amonia, serta aseton. 

Baca Juga: Putih Tanpa Pemutih, Baju Koko yang Menguning Bisa Kembali Cerah Kalau Dicuci Pakai 3 Bahan Dapur Ini, Ampuh Banget!

Namun, apakah aman mencampur pemutih dengan bahan lain atau justru membahayakan?

Simak ulasannya berikut.

1. Pemutih dan Cuka

Siapa yang sering campur pemutih dengan cuka?

Mulai sekarang jangan coba-coba lagi, ya!

Seperti disadur dari Fantastic Cleaners, pemutih tidak boleh dicampur dengan cuka karena bisa menciptakan gas klorin.

Gas klorin dapat menyebabkan kerusakan parah seperti luka bakar tingkat tiga pada kulit, mata, serta tenggorokan dan paru-paru ketika terhirup. 

2. Pemutih dan amonia

Pemutih

Mencampur pemutih dengan amonia dapat membahayakan penghuni rumah.

Kombinasi keduanya akan menciptakan gas nitrogen yang lebih berbahaya. 

Selain itu, campuran pemutih dan amonia ini menghasilkan banyak produk beracun.

Di antaranya seperti hidrazin, kloramin, dikloramin, juga nitrogen triklorida.

Baca Juga: Bukan Pakai Pemutih, Cara Mencuci Kaus Kaki Putih yang Dekil Cukup Pakai Secangkir Bahan di Dapur Ini, Pasti Bersih Seperti Baru Lagi

3. Pemutih dengan aseton

Sama dengan cuka dan amonia, mencampur pemutih dan aseton juga harus dihindari karena sangat berbahaya.

Kedua kombinasi bahan ini dapat menghasilkan salah satu reaksi organik tertua, yakni kloroform kimia.

Ini dapat membuat orang pingsan dalam hitungan menit.

Tak hanya itu, kloroform kimia juga sangat beracun dan menyebabkan kerusakan organ.

Jadi, stop mencampur pemutih dengan bahan lainnya saat menggunakannya.

Cukup menggunakan pemutih berdasarkan petunjuk pemakaian yang sudah tertera pada produk sudah efektif membersihkan rumah.

Semoga bermanfaat!Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Stop Mencampur Pemutih dengan 3 Bahan Ini Saat Membersihkan Rumah"

Baca Juga: 100 Kali Lebih Ampuh dari Sitrun, Begini Cara Memutihkan Seragam Anak yang Kusam Cuma dengan Direndam Setengah Cangkir Bahan Dapur Ini